Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Cara Masak Daging Teriyaki Khas Jepang yang Lezat dan Anti Gagal

Averus Al Kautsar - Sabtu, 31 Juli 2021 | 11:00
Cara memasak daging teriyaki
Sajian Sedap

Cara memasak daging teriyaki

GridHITS.id -Pengin coba makanan khas Jepang di rumah, ini dia cara masak daging teriyaki anti gagal.

Ingin coba masak masakan Jepang yang gampang, coba masak daging Teriyaki ini di rumah.

Jepang adalah salah satu negara yang terkenal dengan makanannya.

Makanan Jepang pun juga miliki beragam pilihan.

Mulai dari sushi, sashimi, onigiri, takoyaki, dan masih banyak lagi.

Salah satu makanan Jepang yang juga populer adalah daging teriyaki atau beef teriyaki.

Makanan ini biasanya bisa kita temukan di restoran-restoran Jepang.

Teriyaki sendiri diketahui merupakan sebuah metode masak yang terkenal di Jepang.

Teknik ini dilakukan dengan cara memanggang atau menumis daging sapi atau ikan yang sudah di celupkan ke saus sebelum di masak.

Baca Juga: Buru-Buru Masak? Ketahuilah Cara Mencairkan Daging Beku dengan Cepat

Ada beragam bahan dalam saus teriyaki tersebut.

Biasanya kecap, mirin, sake, dan gula.

Di Jepang sendiri, metode masak ini biasanya digunakan untuk mengolah ikan.

Ikan yang biasanya digunakan untuk memasak dengan saus teriyaki adalah salem, tongkol, mackarel, trout, dan marlin.

Namun, kini juga sudah populer daging sapi yang dimasak dengan saus teriyaki.

Tak perlu jauh-jauh ke restoran, daging teriyaki sudah bisa Anda buat sendiri di rumah.

Sangat mudah, inilah diacara masak daging teriyaki anti gagal dan pasti enak.

Bahan-bahan:

  • 1/2 cangkir beras ketan
  • 2/3 cangkir air
  • 500 gr daging sapi
Baca Juga: Kalau Benar-benar Sayang Nyawa Diri Sendiri dan Keluarga, Jauhi Daging Ayam dengan Ciri-ciri Berikut karena Berakibat Fatal Bila Dikonsumsi

  • 2 sendok tepung maizena
  • Kaldu sapi
  • 2 sendok makan kecap asin
  • 1 sendok makan gula merah
  • 1/4 sendok teh bubuk bawang putih
  • 4 cangkir brokoli segar
Cara Membuat

1. Pertama, didihkan air terlebih dahulu untuk memasak nasi ketan.

2. Tambahkan beras ketan dan aduk, kecilkan api dan tutup hingga 20 menit.

3. Iris daging sapi yang sudah ada tipis-tipis, lalu sisihkan.

4. Selanjutnya campurkan tepung maizena, kaldu secukupnya, gula, kecap, dan bawang putih dalam mangkuk.

5. Aduk rata campuran tepung maizena lalu sisihkan.

6. Tumis daging yang sudah diiris di dalam wajan sampai berwarna kecoklatan.

Baca Juga: Sayang Banget Anda Baru Tahu! Begini Cara Masak Daging 'Selembut Sutra' Hanya dengan Memanfaatkan Air yang Satu Ini, Hitungan Menit Saja

7. Masukkan brokoli dan campuran tepung maizena ke dalam daging.

8. Masak hingga mendidih dan saus teriyaki menjadi mengental.

9. Setelah mendidih dan mengental silahkan sajikan di atas nasi ketan yang sudah disiapkan.

Itulah diacara masak daging teriyaki anti gagal dan pasti enak yang perlu Anda ketahui.

Baca Juga: Jelas Saja Daging Langsung Jadi Alot, Ternyata Kebiasaan yang Masih Sering Dilakukan Ini Saat Merebus Jadi Penyebabnya, Jangan Lagi Anda Lakukan!

Source :Kompas.com

Editor : Hits

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x