Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Coba-coba Oleskan Bahan Dapur Ini pada Lele Sebelum Dimasak, Pedagang Ini Terkejut dengan Hasilnya

Averus Al Kautsar - Senin, 14 Juni 2021 | 13:00
Tambahkan bahan ini sebelum memasak lele
Sajian Sedap

Tambahkan bahan ini sebelum memasak lele

GridHITS.id -Coba oleskan bahan dapur ini pada lele sebelum dimasak, rasakan nikmatnya.

Siapa yang suka dengan ikan lele?

Ikan lele adalah ikan air tawar yang begitu populer di kuliner Indonesia.

Ikan lele paling sering di temukan di warung-warung pecel lele pinggir jalan.

Jika ingin memasak ikan lele sendiri, ada satu hal yang biasanya sering mengganggu, yaitu lendir pada ikan lele.

Lendir ikan lele bisa dikatakan cukup sulit untuk dibersihkan bahkan setelah dibasuh dengan air.

Namun, kini Anda tak perlu lagi khawatirkan masalah tersebut.

Rupanya, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membersihkan lendir lele sebelum dimasak.

Baca Juga: Coba-coba Ganti Air Dingin dengan Air Panas Saat Masak Nasi, Koki Ini Kaget Lihat Hasilnya yang Luar Biasa

Berikut ini sejumlah cara untuk membersihkan lendir lele:

1. Air Hangat

Jika air biasa masih sulit untuk membersihkan lendir lele, cobalah dengan air hangat.

Siapkan air hangat di dalam sebuah ember.

Lalu, gunakan air tersebut untuk merendam lele selama 10-15 menit.

Setelah lendir lele bersih, Anda tinggal membilasnya dengan air mengalir.

2. Abu Gosok

Abu gosok juga bisa digunakan untuk membersihkan lendir dari ikan lele.

Sebelum disiangi, Anda hanya perlu mengoleskan abu gosok di seluruh permukaan lele.

Baca Juga: Selama Ini Kita Salah, Membiarkan Rice Cooker Tertutup Setelah Masak Nasi akan Membuat Seisi Rumah Rugi Besar

Gosok terus ikan lele hingga lendirnya mulai luntur dan menghilang.

Setelah lendirnya mulai hilang, anda tinggal mencuci lele tersebut dengan air bersih yang mengalir.

3. Jeruk Nipis dan Garam

Oleskan bahan dapur ini pada lele sebelum dimasak.

Setelah membersihkan lele dari kotorannya, Anda bisa merendam ikan lele dalam air yang sudah diberi jeruk nipis dan garam.

Rendam ikan tersebut selama kurang lebih 10 menit.

Nantinya lendir akan luntur dan menghilang sendiri dari tubuh ikan lele.

Setelah itu, Anda bisa bilas ikan lele dengan air mengalir.

Dan, akhirnya ikan lele pun siap untuk diolah menjadi masakan yang lezat.

Baca Juga: Banyak Orang Baru Tahu, Cara Masak Daging Kambing dan Sapi Agar Cepat Empuk dan Hemat Gas dengan Teknik 5 30 7 Ala Chef Hotel Bintang Lima

4. Cuka dan Garam

Yang terakhir coba oleskan bahan dapur ini pada lele sebelum dimasak.

Campuran cuka dan garam juga bisa digunakan untuk membersihkan lele dari lendirnya.

Yang pertama Anda perlu membersihkan ikan lele dari kotorannya terlebih dahulu.

Setelah itu, masukkan lele ke dalam baskom berisi campuran air, cuka, dan garam.

Diamkan selama 10 menit sampai lendir dari lele mulai menghilang.

Terakhir, bilas dengan air mengalir sampai bersih.

Baca Juga: Coba Tambahkan Minyak Kelapa Saat Masak Nasi Putih, Sosok Ini Sampai Terkejut dan Tak Percaya Ketika Lihat Perubahan di Kalori Berasnya

Source : sajiansedap.com

Editor : Hits

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x