Hampir Selesai, Pemerintah Malah Umumkan Proses Pembangunan Ibu Kota Baru Indonesia Dihentikan Gara-gara Hal Ini
GridHITS.id - Proses pembangunan ibu kota baru Indonesia akhirnya berhenti.
Pemerintah pusat sudah memutuskan akan pembangunan ibu kota baru di Kalimantan Timur tersebut..
Dikutip dari Tribunnews.com, saat ini pemerintah masih fokus pada upaya penanganan pandemi corona.
Hal tersbeut disampaikan oleh Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas Suharso Monoarfa di ruang rapat KK 1 DPR, Jakarta, Selasa (8/9/2020).
"Sampai hari ini ibu kota negara programnya masih di hold (tunda)," ujarnya.
Meski terjadi penundaan pembangunan, kata Suharso, pemerintah tetap melanjutkan segala persiapan terkait pemindahan ibu kota negara dari Jakarta ke Kalimantan Timur.
"Kami tetap melanjutkan masterplan, dan pembangunan infrastruktur dasar di kota penyangga, seperti Samarinda dan Balikpapan," ucap Suharso.Diketahui, Kementerian PPN/Bappenas mengusulkan pagu anggaran 2021 sebesar Rp 1,7 triliun atau naik sekitar Rp 240 miliar dari pagu awal sebesar Rp 1,5 triliun.
Alokasi anggaran dukungan untuk tim komunikasi dan koordinasi rencana strategis ibu kota negara masuk dalam program perencanaan pembangunan nasional yang dialokasikan sekitar Rp 831,40 miliar.