GridHITS.id -Kasus pembunuhan berencana dengan mengirim sate yang sudah diberi racun sianida kini sudah ketahuan siapa tersangka utamanya.
Awalnya, kasus ini viral lantaran sate sianida yang dikirim lewat ojek online ini salah sasaran dan malah menewaskan seorang anak bernama Naba di Yogyakarta.
Bungkusan sate yang sudah diberi racun oleh Nani Aprilia, wanita yang menjadi tersangka ini dikirim melalui pengemudi ojek bernama Bandiman, ayah kandung Naba.
Nani sejatinya ingin mengirimkan sate itu untuk seorang polisi bernama Tomy.
Nani dan Tomy pernah menjalin hubungan, namun, Tomy akhirnya menikah dengan wanita lain dan itu membuat Nani sakit hati.
Seolah tak terima pria pujaannya menikah dengan wanita lain, Nani menyusun rencana untuk menghabisi nyawa Tomy.
Dir Reskrimmum Polda DIY Kombes Burkan Rudy Satriya mengatakan, Nani merupakan warga Majalengka, Jawa Barat.
Terduga pelaku ditangkap pada hari Jumat (30/4/2021).
Untuk motif sementara, NA diduga sakit hati dengan T karena menikah dengan orang lain.
"Pernah berhubungan dulu sebelum nikah. Target T sedang kita dalami," kata Burkan di Mapolres Bantul Senin (3/5/2021).