Follow Us

Sering Stres? Hati-hati Stres Bisa Bikin Kamu Mudah Sakit, Ini Dia Penyebabnya

Averus Al Kautsar - Jumat, 04 Desember 2020 | 15:12
Stres bisa menyebabkan penyakit lain.
pexels.com/ burst.shopify.com

Stres bisa menyebabkan penyakit lain.

GridHITS.id – Stres adalah suatu kondisi yang sering dianggap sepele oleh masyarakat, padahal stres tersebut dapat menimbulkan efek-efek yang dapat merugikan kesehatan.

Dikutip dari situs resmi Kementerian Kesehatan Republik Indonesia bahwa stres adalah reaksi seseorang baik secara fisik maupun emosional (mental/psikis) apabila ada perubahan dari lingkungan yang mengharuskan seseorang menyesuaikan diri.

Baca Juga: Pantas Dwi Sasono Pulang Bawa Pohon Alpukat, Manfaat Buahnya untuk Kesehatan tak Perlu Diragukan Lagi, Cocok untuk Pria Usia 40 Tahun!

Baca Juga: Tepis Kabar Perubahan Besar Iuran BPJS Kesehatan Naik Lagi, Dewan Jaminan Sosial Nasional: Iuran BPJS 2021 Akan Tetap

Stres merupakan bagian alami dan penting bagi kehidupan, namun apabila terasa berat dan terjadi dalam waktu yang lama dapat merusak kesehatan kita.

Sudah banyak juga riset ilmiah yang membuktikan dampak stres pada kondisi fisik kita.

Dari data Cleveland Clinic, stres bisa memicu berbagai masalah kesehatan seperti kegelisahan, pola tidur yang buruk, mudah marah, sulit fokus, dan pola makan buruk.

Di sisi lain, Psikolog Klinis dari Cleveland Clinic, Adam Borland, mengatakan stres bisa membantu kita tetap waspada.

"Mengalami kecemasan dan kekhawatiran dalam tingkat wajar bisa membantu kita menghadapi tantangan kehidupan sehari-hari,” kata Dr. Borland.

Terlebih lagi, memikirkan situasi yang membuat stres juga dapat membantu kita menemukan solusi untuk masalah tersebut.

Akan tetapi, Borland berkata stres bisa menyebabkan masalah ketika memengaruhi kemampuan kita untuk beraktifitas.

Source : Kompas.com

Editor : Hits

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular