Lebih lanjut, Yuri mengatakan, masyarakat harus menjadi bagian yang utuh dalam memutus mata rantai penularan virus corona yang menyebabkan penyakit Covid-19.
Oleh karena itu, ia meminta masyarakat tidak membeda-bedakan wilayah yang aman atau tidak dari Covid-19.
"Semua memiliki kemungkinan yang sama, maka perlu kehati-hatian," ujarnya.
Tak hanya itu, Yuri juga meminta masyarakat untuk tidak melakukan diskriminasi terhadap pasien yang sembuh dari Covid-19 dan para tenaga medis.
"Jangan mendiskriminasikan Covid-19 yang sudah sembuh, kemudian mari kita hargai, kita hormati tenaga kesehatan, yang menjadi garda terdepan dalam layanan penderita Covid-19," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul, "Pemerintah: Gotong Royong Lawan Covid-19, Juni Keadaan Bisa Lebih Baik".