GridHITS.id - Pernahkah kamu mengalami mencret atau diare.
Kondisi masalah pencernaan ini memang membuat sebagian orang merasa terganggu, apalagi saat jadwal pekerjaan yang padat.
Segera cegah masalah pencernaan dengan obat alami mencret yang ada di sekitar rumah berikut ini.
Tak perlu buru-buru ke apotek untuk membeli obat, tidak ada salahnya untuk mencoba cara simple dan manjur ini.
Diare biasanya ditandai dengan buang air besar yang encer bahkan sampai beberapa kali dalam sehari.
Biasanya saat mengalami masalah diare juga disertai dengan masalah sakit lainnya.
Umumnya kamu akan merasakan sakit perut, demam dan keluar darah atau lendir saat BAB.
Meski diare disebut bisa sembuh dalam 48 jam, ada baiknya untuk tidak menyepelekan kondisi ini.
Seperti dimuat nakita.id ada sederet cara yang bisa coba kamu terapkan hanya dengan memanfaatkan bahan seadanya saja di rumah.
1. Air putih
Salah satu yang paling penting dari obat mencret alami adalah minum air putih.
Sebab biasanya saat diare maka tubuh akan menjadi sangat lemas dan mengalami dehidrasi.
Memperbanyak minum cairan dapat membantu menghidrasi tubuh dan menghindari terjadinya kasus yang lebih parah.
2. Kunyit dan susu
Dua bahan ini juga sangat mudah kamu dapatkan hanya di sekitar rumah saja.
Kunyit sejak dulu dikenal sebagai herbal alami yang kaya manfaat salah satunya mengatasi diare.
Kunyit memiliki khasiat antiseptik dan menjadi stimulan bagi lambung.
Kamu bisa mengambil kunyit lalu tumbuk dan peras airnya.
Campurkan perasan air kunyit dengan campuran segelas susu cair lalu minum.
Cara ini bisa menjadi obat mencret alami yang memberikan rasa lega pada perut.
3. Madu
Madu juga salah satu bahan alami yang khasiatnya tak main untuk kesehatan.
Kamu bisa tuang sekitar 3 sampai 4 sendok teh madu dan mencampurkannya dengan segelas air hangat.
Rutin mengonsumsi madu bisa membantu untuk memulihkan gangguan pencernaan dengan cepat.
4. Pisang
Selanjutnya kamu bisa coba makan pisang untuk membantu mengatasi masalah diare.
Pisang diketahui memiliki manfaat baik kaya akan potasium dan magnesium.
Dengan kandungan baik yang ada di dalam pisang maka akan mempercepat penyembuhan diare.
Nah, itu tadi sederet makanan yang bisa kamu konsumsi untuk mengatasi masalah diare.
Tapi jika kamu mengalami masalah diare yang sudah sangat parah, ada baiknya untuk langsung menghubungi dokter.
Sebab kondisi ini tidak bisa dianggap sepele,jadi kamu tidak bisa hanya mengandalkan obat alami saja.
Seperti dimuat Kompas.com jika muncul tanda-tanda seperti di bawah ini kamu harus segera mendapat pertolongan medis.
- Mengalami haus yang berlebihan
- Mulut hingga kulit kering
- Kotoran BAB keluar dalam jumlah yang sedikit aytau bahkan tidak ada sama sekali
- Kondisi tubuh yang lemas dan pusing
- Tidak bertenaga
- Urin berwarna gelap
Itu tadi sederet obat mencret alami yang bisa kamu coba konsumsi di rumah.
Baca Juga: Jangan Tunggu Terlambat, Buat Obat Alami Penurun Panas Anak Cuma dari Tanaman di Sekitar Rumah