Follow Us

Lebih Ampuh dari Obat Kimia, 7 Obat Mencret Alami yang Bisa Dicoba di Rumah

Saeful Imam - Sabtu, 11 September 2021 | 10:30
Berikut obat mencret alami yang bisa dicoba di rumah
pixabay

Berikut obat mencret alami yang bisa dicoba di rumah

GridHITS.id - Setiap kita pasti pernah mengalami diare dan menjalani pengobatan berbagai macam, mulai pengobatan modern hingga tradisional.

Kabar baiknya, kami bagikan obat mencret alami yang tak kalah ampuh dengan obat-obatan dari dokter.

Informasi obat diare alami ini sangat penting karena diare termasuk penyakit yang sering dialami.

Diare sendiri adalah penyakit membuat penderitanya menjadi sering buang air besar, dengan kondisi tinja yang encer.

Pada umumnya, diare terjadi akibat makanan dan minuman yang terpapar virus, bakteri, atau parasit.

Boleh jadi diare terjadi karena makanan yang kita konsumsi tercemar kuman, atau tangan yang kita gunakan untuk makan tidak bersih.

Diare merupakan salah satu masalah kesehatan di Indonesia.

Baca Juga: Jangan Lagi Cuci Daging Mentah Sebelum Dimasak, Akibatnya Sangat Berbahaya dan Bisa Bikin Orang Satu Rumah Diare Hingga Keracunan

Berdasarkan data informasi profil kesehatan Indonesia tahun 2017 dari Kemenkes RI, jumlah kasus diare seluruh Indonesia adalah sekitar 7 juta, dan paling banyak terjadi di provinsi Jawa Barat dengan 1,2 juta kasus.

Diare juga merupakan salah satu masalah kesehatan yang paling umum terjadi pada bayi dan anak-anak.

Biasanya diare hanya berlangsung beberapa hari (akut), namun pada sebagian kasus dapat memanjang hingga berminggu-minggu (kronis).

Biasanya, diare tidak berbahaya jika tidak terjadi dehidrasi.

Namun, jika disertai dehidrasi, penyakit ini bisa menjadi fatal, dan penderitanya perlu segera mendapat pertolongan medis.

OBAT DIARE ALAMI

Kabar baiknya kami bagikan, obat diare alami, sebagai berikut:

1. Priobiotik

Probiotik adalah bakteri baik.

Probiotik bermanfaat membantu dalam pencegahan dan pengobatan diare.

Baca Juga: Hati-hati, Menyeduh Susu Formula dengan Air Dispenser Menyimpan Bahaya Kesehatan, Jangan Salahkan Kalau Bayi Gampang Sakit!

Bakteri dalam probiotik akan melawan penyebab infeksi atau lainnya sehingga lingkungan saluran pencernaan kamu menjadi normal.

Probiotik juga dianggap juga sebagai salah satu makanan terbaik untuk mencegah diare secara alami.

Makanan yang mengandung probiotik:

a. Kefir

b. Yoghurt

c. Acar

d. Beberapa jenis keju

2. Pisang

Sudah turun temurun diyakini pisang sebagai obat diare alami.

Sebab, pisang dapat memadatkan tinja.

Semua itu terjadi karena pisang memilik kandungan pektin tinggi.

Pektin sendiri merupakan serat larut dalam air yang membantu memadatkan feses sehingga bisa mengatasi diare.

Baca Juga: Jadi Mantu Orang Ternama yang Pegang 5 Perusahaan Besar, Syahrini Kedapatan Pakai Baju Rp 500 ribu dari Ibu Reino Barack, Seperti Apa?

Selain itu, pisang mengandung kalium, yaitu elektrolit yang mendukung sejumlah fungsi penting dalam tubuh, termasuk sistem pencernaan.

Kandungan pektin pada buah pisang juga bisa menyerap cairan dalam usus.

Dengan begitu, kotoran yang dikeluarkan lebih padat dan tidak berair.

3. Daun Jambu Biji

Ini adalah obat mencret alami yang tak kalah ampuh dengan obat modern.

Daun jambu bisa dikonsumsi segar usai dibersihkan, bisa juga dengan membuat air rendaman jambu biji.

Air rebusan daun biji ini bisa menghambat pertumbuhan bakteri Escherichia Coli (E.coli) dan staphylococcus aureus penyebab diare.

Selain itu, daun jambu biji dapat membantu memadatkan tinja atau feses.

4. Jahe

Jahe termasuk bahan dapur yang bisa mengobat berbagai penyakit, mulai radang, batuk, hingga diare.

Tak hanya mengatasi bakteri penyebab diare, jahe juga dapat membantu menyingkirkan kram dan sakit perut.

Baca Juga: Buka-bukaan Upah Pekerja di Rumahnya, Cinta Laura Tak Bisa Tutupi Rasa Bersalahnya Saat Belanja Baju Seharga dengan Gaji ART-nya: 'Aku Merasa Jahat'

Jahe terkenal memiliki kandungan yang bersifat anti radang, anti nyeri dan anti bakteri, sehingga cocok untuk mengobati diare sekaligus menghangatkan perut.

Ramuan rebusan air jahe bisa dibuat sendiri di rumah, atau kalau repot bisa membelinya yang sudah jadi.

Campurkan dengan madu agar minuman jahe ini mendapatkan manfaat maksimal.

5. Daun Sirih

Daun sirih populer dikenal sebagai obat mimisan dan kewanitaan.

Tak banyak yang tahu, daun sirih juga bermanfaat sebagai obat diare.

Perlu Anda tahu, penderita diare tidak boleh mengonsumsi daun sirih sembarangan untuk mengobati penyakitnya.

Sebab, ada cara khusus untuk membuat daun sirih ampuh mengobati diare.

- Buat Empat sampai enam lembar daun sirih

- Enam biji lada

Baca Juga: Iseng Balurkan Ramuan Bawang Bombai ke Rambut yang Penuh Uban, Wanita ini Kaget Lihat Perubahannya Saat Bercermin Beberapa Waktu Kemudian

- Satu sendok minyak kelapa Anda cuci bersih daun sirih dan lada.

Campur seluruh bahan dan tumbuk sampai halus.

Setelah semuanya tercampur, Anda oleskan ramuan herbal tersebut di bagian perut.

6. Daun singkong

Tak hanya enak disantap sebagai lalap, daun singkong juga bisa menjadi obat diare alami.

Daun yang memiliki bentuk lonjong dengan ujing lanci ini berkhasiat mengobati diare.

Untuk merasakan manfaatnya, Anda cukup merebus tujuh lembar daun singkong dengan empat gelas air.

Rebus daun singkong sampai mendidih dan menyisahkan air dua gelas.

Setelah itu, saring dan dinginkan.

Minum air rebusan daun singkong dua kali sehari.

Baca Juga: Berbagai Makanan yang Mengandung Vitamin D, Ternyata Sering Dikonsumsi Sejuta Umat!

Editor : Hits

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular