Follow Us

Selama Ini Cuek dan Banyak Dilakukan, Ternyata Membakar Sampah di Lingkungan Rumah Punya Dampak Seburuk Ini: 'Sangat Merugikan Tetangga'

Aulia Dian Permata - Kamis, 08 Juli 2021 | 07:00
bahaya membakar sampah di lingkungan perumahan
freepik

bahaya membakar sampah di lingkungan perumahan

Sampah plastik yang dibakar bisa melepaskan zat kimia paling berbahaya, yaitu dioksin.

Bahkan, sisa dioksin yang termakan oleh hewan bisa membuat hewan tersebut menjadi sakit.

Polusi udara dari sampah rumah tangga yang dibakar secara langsung bisa membahayakan kesehatan manusia.

Orang yang terpapar polutan udara ini dapat mengalami iritasi mata dan hidung, kesulitan bernapas, batuk, dan sakit kepala.

Baca Juga: Anda Pasti Menyesal Kalau Masih Buang Minyak Goreng ke Wastafel ataupun Tempat Sampah di Rumah, Bahaya Ini Akan Mengintai!

Masalah kesehatan lain yang diperburuk oleh pembakaran sampah termasuk infeksi paru-paru, pneumonia, bronkiolitis dan alergi.Bayangkan saja jika di sekitar lingkungan rumah Anda ada bayi, atau orang yang sensitif terhadap polusi karena sakit tertentu, pasti akan sangat merugikan mereka.

Oleh sebab itu, sebaiknya hentikan kebiasaan membakar sampah di lingkungan tempat tinggal.

Pisahkan sampah non organik dan sampah organik, lalu buanglah sesuai pada tempatnya.

Hal ini juga bisa memudahkan pemulung yang ingin mendaur ulang sampah dan petugas kebersihan perumahan yang akan mengambil sampah dari lingkungan rumah Anda.

Baca Juga: Meski Kerap Dianggap Sampah, Siapa Sangka Jika Teh Celup Bekas Memiliki Segudang Manfaat Berikut Ini

Source : Kompas.co

Editor : Hits

Baca Lainnya



>

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular