GridHITS.id -Kasus Covid-19 di Indonesia masih terus meningkat pesat.
Minggu (27/6/2021), jumlah penambahan kasus positif Covid-19 di Indonesia bahkan tembus angka 21.342 kasus.
Tak hanya jumlah kasusnya terus meningkat, saat ini juga telah muncul varian baru dari mutasi virus corona.
Salah satunya adalah varian delta yang disebut lebih mudah menular dan bisa menimbulkan gejala yang lebih berat dibanding virus corona biasa.
Akibatnya, kini muncul anjuran penggunaan masker dobel atau dua lapis masker.
Memakai masker dobel diyakini bisa memberi perlindungan lebih efektif dari penularan Covid-19 varian Delta.
Masker dobel digunakan dengan cara memakai masker bedah di lapisan pertama, lalu memakai masker kain sebagai penutupnya lagi.
Tidak dianjurkan untuk memakai dobel atau dua lapis masker medis, terlebih jenis N95 yang efektivitasnya mencapai 95 persen, sehingga tak dapat dirangkap.
Berikut cara pemakaian dobel masker atau dua masker yang benar:
1. Gunakan masker bedah sebagai lapisan pertama.
2. Pastikan kawat tipis yang terdapat di bagian atas masker bedah ditekan ke arah wajah, sehingga mengikuti bentuk hidung.
3. Lapisi masker bedah dengan masker kain yang terdiri dari tiga lapis kain.
4. Perlu diingat untuk menggunakan masker kain yang ukurannya pas.
5. Pastikan tali atau karet masker kain dikaitkan dengan baik pada telinga atau diikat di bagian belakang kepala.
6. Coba hembuskan napas dan rasakan ada tidaknya udara yang mengalir dari sisi atas dan sisi samping masker. Bila masih ada, atur kembali posisi dan kekencangan masker.
Cobalah menunggu beberapa saat sebelum melanjutkan aktivitas dengan menggunakan masker dobel.
Pastikan Anda bisa bernapas dengan nyaman dan tidak merasa pusing saat menggunakan masker dobel.
Jika kepala terasa pusing dan berkunang-kunang, itu bisa jadi tanda tubuh Anda sedang kekurangan oksigen.
Masker bedah hanya dipakai satu kali, lalu harus dibuang setelah digunakan.
Masker kain bisa dipakai berulang, namun harus Anda cuci setelah dipakai dan gantilah dengan masker kain yang masih bersih.
Anda juga harus mengingat bahwa penggunaan masker dobel tidak disarankan untuk anak-anak karena bisa membuat mereka sulit bernapas.