"Sriwijaya Air penerbangan #SJ182 kehilangan ketinggian lebih dari 10.000 kaki dalam waktu kurang dari satu menit, sekitar empat menit setelah keberangkatan dari Jakarta," tulis Flightradar24.
Dirangkum GridHITS dari KompasTekno, mesin Pesawat Sriwijaya Air SJ182 diketahui telah berusia puluhan tahun dan pernah dipakai maskapai Amerika.
Pesawat Sriwijaya Air SJ182 yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu, Sabtu (1/9/2020) merupakan pesawat lama yang beroperasi sejak 1994.
Meski demikian, pesawat tipe B737-500 yang telah berusia 26 tahun lebih 7 bulan ini baru digunakan Sriwijaya Air selama 8 tahun belakangan sejak 2012.
PesawatSriwijaya Air SJ182terbang perdana pada 13 Mei 1994 saatmaskapai AS, Continental Airlines lah yang pertama kali menerbangkannya sejak keluar dari pabrik pada 1994.
16 tahun berselang,Sriwijaya Air SJ182 ini kemudian digunakan oleh maskapai United sejak 2010.
Hingga barupada Mei 2012, Pesawat Sriwijaya Air SJ182 ini resmi dioperasikan oleh penerbangan Sriwijaya Air.