Follow Us

Kehamilannya Tak Diinginkan, Zaskia Adya Mecca Sempat Makan Nanas Supaya Keguguran, Efektifkah? Ini Penjelasan Medis

Saeful Imam - Jumat, 29 Mei 2020 | 19:48
Zaskia Adya Mecca sempat ingin gugurkan kehamilannya
Instagram/@zaskiadyamecca

Zaskia Adya Mecca sempat ingin gugurkan kehamilannya

Oleh karenanya, Zaskia sebenarnya sudah berjanji dengan diri sendiri untuk tak hamil di tahun ini.

Terlebih, Zaskia ingin menunaikan ibadah haji ketika dia dan Hanung masih dalam kondisi prima.

"Aku sudah janjian sama Shireen, kita enggak boleh hamil tahun ini, kita harus jadi haji. Eh tahunya hamil, ya nangislah, panik," ujar Zaskia Adya Mecca.

"Dia sengaja makan nanas," kata Hanung Bramantyo menimpali.

Tetapi, setelah satu bulan melewati masa sulit, Zaskia Adya Mecca menyesali perbuatannya dan mulai bisa menerima kehadiran bayi di dalam perutnya.

Sampai akhirnya sekarang, bayi tersebut juga sudah memiliki nama, yang membuat Zaskia semakin menyayanginya.

"Alhamdulillah aku punya support system yang luar biasa, mas Hanung nguatin, teman-teman juga, keluarga. Alhamdulillah sekarang masuk bulan kedelapan, sudah 32 minggu," kata Zaskia.

"Bersyukur, alhamdulillah dulu enggak jadi ngegugurin," ujar Zaskia Adya Mecca melanjutkan.

BENARKAH NANAS BISA MENYEBABKAN KEGUGURAN

Rasanya yang manis dan sedikit asam membuat nanas (Ananas comosus) disukai kaum perempuan.

Selain itu, kandungan nutrisinya pun begitu tinggi, dengan adanya vitamin B1, B2, B3, B5, B6, dan C, juga mangan, tembaga, kalium, betakaroten, asam folat, dan serat.

Banyak sekali manfaat kesehatan yang didapat dari kandungan nutrisi tersebut, di antaranya untuk mengatasi sembelit, nyeri menstruasi, flu, cacingan, serta menjaga kesehatan mata, gigi, ginjal, jantung, tekanan darah, hingga tulang.

Source : nakita, kompas

Editor : Hits

Latest