GridHits.id -Setelah meninggalnya seorang perawat bernama Ari Puspita Sari, kini kabar duka kembali datang dari garda depan Covid-19.
Pada Selasa (19/5/2020) malam, Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (IDI) memberikan kabar meninggalnya dr Boedhi Harsono, anggota IDI Cabang Surabaya.
Kabar duka itu disampaikan PB IDI di akun instagram mereka, @ikatandokterindonesia.
Baca Juga: Lagi-Lagi, 3 Perawat Diusir dari Indekosnya, Ternyata Pemilik Kos Seorang Bidan
Saat dikonfirmasi, Humas ID, dr. Halik Malik mengatakan dr Boedhi Harsono meninggal pada Senin (18/5/2020) malam di Surabaya.
"Beliau dikabarkan meninggal semalam (Senin malam,-Red) sekitar jam 10 malam di waktu Surabaya," kata Halik, mengutip dariTribunnews.com.

dr Boedhi Harsono, meninggal dunia karena terpapar Covid-19
Menurut Halik, saat ini jenazah dr Boedhi sudah dimakamkan.
Lebih lanjut, Halik menerangkan, dr Boedhi sudah dirawat dalam beberapa hari terakhir.
Hal tes menunjukkan dr Boedhi positif terinfeski Covid-19.