Manfaat Kencur untuk Batuk Ternyata Tak Kalah dari Obat, Coba Sendiri!

Rabu, 22 September 2021 | 12:30
Freepik - jcomp

Manfaat kencur untuk batuk

GridHITS.id - Punya manfaat yang luar biasa,inilah dia salah satumanfaat kencur untuk batuk.

Punya segudang khasiat, kencur juga kerap digunakan sebagai obat alami untuk batuk.

Bukan rahasia lagi jika Indonesia kaya akan tanaman rempahnya.

Selain dapat menyedapkan makanan, rempah-rempah ini juga dapat dijadikan obat berbagai macam penyakit.

Salah satu tanaman herbal yang populer adalah kencur.

Kencur diketahui miliki segudang manfaat.

Beberapa di antaranya adalah menyembuhkan peradangan, rematik, dan diare.

Namun, salah satu manfaat utama dari kencur adalah mengobati infeksi tenggorokan yang menyebabkan batuk.

Sudah sejak lama kencur dipercaya sebagai obat pengusir batuk.

Baca Juga: Manfaat Kencur Mentah untuk Kesehatan Tak Kalah Manjur dari Obat

Bagaimana kencur bisa bermanfaat untuk batuk?

Semua itu terjadi karena kandungan nutrisi yang dimiliki oleh kencur.

Kandungan antioksidan polifenol yang dimiliki oleh kencur sangat baik untuk melawan peradangan oksidatif dalam tubuh.

Dalam sebuah penelitian, kandungan polifenol tersebut dapat mengurangi peradangan pada saluran pernapasan.

Tak hanya itu, kencur juga memiliki suatu kandungan anti-mikroba.

Anti-mikroba tersebut dapat memperlambat infeksi dari berbagai bakteri dan jamur yang membahayakan saluran pernapasan.

Kandungan anti-mikroba tersebur berasal dari prospolis.

Kandungan ini sangat baik untuk mengatasi batuk karena dapat menghalau infeksi dan meredakan peradangan.

Bukan tanpa alasan, batuk ini memang merupakan sebuah gejala yang timbul ketika ada masalah di saluran pernapasan.

Baca Juga: Manfaat Kencur dan Madu Ternyata Menakjubkan, Nyesel Baru Tahu!

Lantas bagaimana cara memanfaatkan kencur untuk mengatasi batuk?

Minum Air Perasan Kencur

Meminum air kencur bisa dilakukan untuk mendapatkan manfaat kencur sebagai obat batuk.

Caranya mudah, cukup tumbuk 3-5 kencur sampai halus, tambahkan air hangat, dan minumlah ramuan kencur tersebut setelah disaring terlebih dahulu.

Mengunyah Kencur

Anda bisa mengonsumsi kencur dengan cara dikunyah secara langsung.

Kunyahlah 2-3 kencur yang sudah dikupas dan dibersihkan.

Kunyah kencur sampai hancur tanpa harus ditelan dan rasakan sensasi hangat yang mulai melegakan tenggorokan.

Batuk yang Anda alami pun akan berangsur-angsur mereda.

Baca Juga: Kenali Manfaat Kencur untuk Batuk dan Masalah Kesehatan Lainnya

Buat Ramuan Kencur yang Dicampur dengan Jahe dan Madu

Mudah, Anda hanya perlu beberapa menumbuk jahe dan kencur sampai halus lalu tambahkan air hangat.

Saring air jahe dan kencur tersebut lalu tambahkan dengan madu.

Aduk hingga merata lalu konsumsi secara rutin.

Itulah dia tadi penjelasan manfaat kencur untuk batuk bagi Anda yang penasaran.

Baca Juga: DIjamin Reda dan Nafas Lega, Berikut Manfaat Kencur untuk Atasi Batuk

Editor : Averus Al Kautsar

Sumber : GridHits.ID

Baca Lainnya