Cuma Angkat dan Tempelkan Kaki di Tembok Selama 20 Menit Setelah Bangun Tidur Setiap Hari, Ternyata Bermanfaat Bagi Tubuh

Kamis, 18 Juni 2020 | 15:50
freepik

Manfaat mengangkat kaki 20 menit setelah bangun tidur secara rutin

Cuma Angkat dan Tempelkan Kaki di Tembok Selama 20 Menit Setelah Bangun Tidur Setiap Hari, Ternyata Bermanfaat Bagi Tubuh

GridHITS.id - Kesehatan tubuh sangat berharga di masa seperti sekarang ini.

Meski virus corona masih menyerang Indonesia dan semua negara di dunia, Anda harus tetap menjaga kesehatan meski harus di rumah saja.

Banyak pilihan olahraga di rumah saja yang bisa dilakukan di dalam rumah tentunya dengan biaya yang sangat murah.

Salah satunya adalah yoga.

Teknik yoga yang simpel dan bisa dilakukan di rumah saja adalah mengangkat kaki dan menempelkannya di tembok.

Baca Juga: Era New Normal Wajibkan Pakai Masker Bahkan Saat Berolahraga, Begini Penjelasan Dokter Terkait Bahayanya

Baca Juga: Jangan Jadi Malas Olahraga dengan Alasan Pandemi, Bisa Ikut Zumba di Rumah Via Online!

Gerakan yoga ini merupakan teknik terapiutik.

Cara terbaik untuk melakukan gerakan ini adalah dengan menaruh bantal kecil di bawah punggung sebagai bantalan.

Kemudian, tempelkan kaki di tembok dengan posisi vertikal sepenuhnya, dengan lengan memanjang dan rileks.

Gerakan seperti ini bisa dilakukan setiap hari setelah bangun tidur selama 20 menit.

Mudah kan gerakannya?

Pixabay
Pixabay

Angkat kaki selama 20 menit. Rasakan khasiatnya

Meski mudah, gerakan ini mempunyai manfaat yang sangat luar biasa bagi tubuh.

1. Meningkatkan sirkulasi aliran darah

Manfaat ini yang paling umum diketahui oleh banyak orang.

Posisi kaki terbalik ini membawa oksigen ke bagian atas tubuh, artinya sirkulasi darah meningkat.

Selain itu, gerakan ini juga membantu untuk menyeimbangkan tekanan darah.

2. Mengurangi sakit kepala saat menstruasi

Gerakan ini bisa Anda lakukan untuk mengurangi rasa sakit ketika menstruasi.

Baca Juga: Contek Rahasia Sophia Latjuba Tetap Cantik dan Awet Muda Meski Usianya Hampir Kepala 5, 'Penuaan Berarti Beruntung'

Baca Juga: Waspada! Kebanyakan Olahraga Saat Masa Karantina Justru Bisa Sebabkan Berbagai Masalah Kesehatan

Tidak hanya mengatasi kram pada perut, tetapi juga meredakan sakit kepala.

Gerakan ini juga membantu untuk menguatkan organ reproduksi.

3. Mengurangi stres

Posisi berbaring sambil mengangkat kaki lurus ke atas dan menyandarkan ke dinding juga dapat membantu menenangkan pikiran.

Dengan demikian, stres yangAnda rasakan akan berkurang.

4. Melancarkan pencernaan

Manfaat lainnya dari posisi ini adalah membuat pencernaan menjadi lebih lancar.

Kini, tidak ada lagi masalah sulit buang air besar.

5. Merenggangkan pinggul, kaki, dan punggung

Jika gerakan ini dilakukan secara rutin, tubuh Anda akan lebih elastis.

Otot betis dan kaki, paha belakang, dan punggung akan terenggang.

Rasa sakit di daerah-daerah tersebut akan hilang perlahan.

Baca Juga: Cara Mudah untuk Bantu Hilangkan Stres Selama Hadapi Pandemi Virus Corona, Apa Saja?

Baca Juga: Bukannya Diam di Rumah, Pria ini Malah Ikut Olahraga Bareng dan Hajatan Saat Tunggu Hasil Tes Swab! Ternyata Dia Positif Corona

Editor : Safira Dita

Sumber : Step to Health

Baca Lainnya