Gegara hal tersebut, kini sejumlah warganet menghubungkan kasus pencemaran nama baik Nikita Mirzani yang berujung penangkapan di mall dengan kasus yang menjerat Irjen Ferdy Sambo.
Tak hanya itu, sifat Nikita Mirzani yang dinilai 'berani'menghadapi ancaman bahkan laporan-laporan hukum yang dilayangkan kepadanya memunculkan tuduhan baru.
Yakni Niki dituduh kebal hukum lantaran ada pihak yang membekinginya.
Warganet pun menyampaikan cocokloginya dengan menyebut bahwa polisi dari Polres Serang menjemput paksa Nikita lantaran Irjen Sambo tak lagi menjadi kadiv Propam.
Hingga muncul isu liar bahwa Irjen Sambo yang selama ini 'membekingi' Nikita Mirzani.
"NM dijemput paksa di rumahnya oleh polresta Serang Kota, namun gagal. Bahkan NM mengajukan tuntutan ke Div Propam atas penjemputan paksa tsb. Skrg kadiv propamnya non-aktif, dan NM ditangkap di mall. Keliatan ga sih korelasinya?" tulis akun @dede**.
"Oh jadi selama ini yg membeckinginya dia ya...." sahut akun @Sidik***.
"Benar juga yg melindunginya udah gak berfungsi lagi," balas akun @imria***.
Meski demikian, hal tersebut hanyalah cocoklogi belaka para netizen yang mengaitkan nama Nikita Mirzani dengan kasus Irjen Ferdy Sambo.
Istri Perwira Polisi Bongkar Kartu AS Nikita Mirzani
Artis kontroversial Nikita Mirzani memang terkenal berselisih dengan banyak pihak, salah satunya artis lawas dan istri perwira polisi satu ini.