Namun, perjalanan rumah tangga Tata Janeeta Mehdi Zati memang penuh dengan lika-liku.
Dikutip dari Suar.ID, Tata dan Mehdi resmi cerai pada Juni 2019 lalu.
Kala itu, Tata sempat kecewa dan sedih lantaran pernikahannya yang sakral berakhir menjadi petaka.
Demi menjaga rumah tangganya, Tata pun jujur pada Melaney Ricardo dulunya mengalami toxic relationship sampai sempat mengemis ke Mehdi agar tak pisah.
Penyanyi ini menceritakan perceraian mereka ternyata adalah permintaan Mehdi di kanal YouTube Melaney Ricardo, Selasa (1/9).
"Gue waktu itu masih sempat 'Please, jangan, please, mau ke mana'. Tapi kalau dulu-dulu gue parah, sampai ngemis-ngemis di kakinya," tutur Tata.
Namun, tak mendapatkan respon, jawaban menohok malah didapatkan oleh Tata.
Mantan suaminya menungkap bahwa dirinya sudah tak lagi cinta dengan Tata dan tak bisa melanjutkan pernikahan dengan orang yang tak dicintainya.
Mehdi Zati pun sempat blak-blakan sudah tak lagi bahagia menjadi suami Tata.
"Saat itu, ketika dia bilang 'I don't love you anymore. So, beberapa hari kemudian gue sempet salat tahajud sampai mewek-mewek," ungkap Tata.