GridHITS.id - Olahan kepitingmerupakan salah satu makanan favorit masyarakat Indonesia, hingga kita kerap menyantapnya di warung-warung seafood.
Kabar baiknya, kami akan bagikan resep masak kepiting rumahanyang enak, empuk, dan tak bau amis.
Ternyata, di rumah kita bisa memasak resep kepiting yang sama enaknya dengan resto.
Ternyata ada banyak cara agar kepiting yang dimasak di rumah enak, tidak amis, tidak bau, dan bumbunya bisa meresap.
Salah satunya dengan pemilihan kepiting yang tepat.
Ingat, di pasaran ada banyak jenis kepiting yang dijual, ada yang segar ada juga yang tidak.
Kepiting yang segar biasanya terlihat aktif, baik kaki maupun matanya, ambil kepiting amati dengan menarik kaki dan melihat pergerakan matanya.
Cangkang kepiting segar pun biasanya lebih keras.
Tanda lain dari kepiting segar adalah dari aromanya, kalau diciumkepitingmasih segar khas laut, amis tidak menyengat, dan tidak anyir maka kepiting masih segar.
Baca Juga:Begini Cara Masak Ikan Salmon yang Enak dan Bebas Amis
Selain itu, perhatikan juga cara membersihkankepiting.
Agar mudah diolah dan tak mencapit, taruh dulu kepitingdi dalam kulkas atau freezer selama sekitar 15 menit.