"Turning point-nya itu pada saat Dul duluan. Jadi pada kasus kecelakaan Dul, pada akhirnya Dul pindah ke rumahku," ujar Maia Estianty.
Maia juga membeberkan keadaan putra sulungnya tersebut yang pergi ke rumah Maia Estianty saat tak terima memiliki adik dari ibu sambungnya, Mulan Jameela.
"Terus yang pertama itu pada saat Al ketok rumahku pada saat Al punya adek Safeea," kata Maia.
"Dia gak terima punya adek, dia lari ke rumahku," sambungnya.
Kendati demikian, kembalinya ketiga anaknya tersebut dalam pelukan Maia Estianty mengaku harus melewati peristiwa yang besar dahulu dan tanpa ada paksaan.
"Di situ turning point selalu ada problem lari, tapi yang selamanya akhirnya pindah pada saat si Dul kecelakaan," pungkasnya.
"Tapi kan harus melewati peristiwa yang besar dulu baru anak itu dikembalikan dengan anaknya sendiri pengen pulang," ungkap Maia Estiany.