Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Ternyata Semudah Ini Bikin Minyak Bawang Sendiri di Rumah, Masak Nasi Goreng dan Capcay Langsung Seenak Restoran Chinese Food

Aulia Dian Permata - Kamis, 17 Juni 2021 | 14:00
semudah ini membuat minyak bawang ala chinese food
Freepik

semudah ini membuat minyak bawang ala chinese food

GridHITS.id -Restoran yang menyajikan Chinese Food atau masakan ala bumbu oriental Cina biasanya terkenal enak.

Walau hanya nasi goreng atau capcay, rasanya berbeda dari masakan rumahan dan terasa lebih gurih lezat.

Tahukah Anda jika ada satu trik rahasia yang digunakan oleh para koki di restoran makanan Cina agar rasa masakan mereka selalu enak.

Rahasianya adalah menambahkan minyak bawang saat memasak berbagai jenis masakan seperti capcay dan nasi goreng.

Anda juga bisa membuat minyak bawang sendiri di rumah karena caranya sangat mudah.

Seperti ini langkah bikin minyak bawang dari buku berjudul Chinese Foodoleh Chendhawati terbitanGramedia Pustaka Utama.

Baca Juga: Rupanya Semudah Ini Agar Minyak Tidak Cepat Hitam dan Tetap Jernih Walau Dipakai Berkali-kali, Rahasia Pedagang Terbongkar

Bahan

  • 50 gram bawang merah, memarkan
  • 50 gram bawang putih, memarkan
  • 50 gram bawang bombai, belah 4
  • 25 gram jahe, memarkan
  • 50 gram daun bawang, potong kasar
  • 200 gram lemak/gajih ayam
  • 1.500 ml minyak goreng
Cara membuat minyak bawang

1. Campur semua bahan menjadi satu kecuali gajih ayam. Tumis hingga harum.

2. Tambahkan gajih ayam dan masak lagi hingga sedikit mengering.

Source :Kompas.com

Editor : Hits

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x