Keputusan penetapan Idul Fitri tersebut sudah tertuang dalamMaklumat Nomor 01/MLM/I.0/E/2021 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadhan, Syawal, dan Zulhijah 1442 Hijriah.
Sementara penetapan lebaran Idul Fitri 2021 menurut pemerintah hingga artikel ini ditulisbelum ada keputusan.
Pemerintah akan memberikan keputusannya pada Selasa 11 Mei 2021 setelah Magrib.
Pasalnya Sidang Isbat dalam penentuan 1 Syawal akan digelar oleh Kementerian Agama pada Selasa petang.
Dirjen Bimas Islam Kemenag yaitu Karuddin Amin menyebutkan sidang Isbat akan digelar secara daring.
"Kemenag bekerjasama dengan TVRI untuk menjadi TV Pool. Media yang ingin menyiarkan sidang isbat awal Syawal bisa berkoordinasi dengan TVRI," terang Kamaruddin yang dikutip dariTribunnews.com.
"Kami juga memanfaatkan medsos Kemenag untuk melakukan live streaming," sambungnya.
Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah, Agus Salim, menambahkan tahapan sidang isbat dilakukan sebagaimana awal Ramadan lalu.
Sesi pertama dimulai pukul 16.45 WIB, berupa pemaparan posisi hilal Awal Syawal 1442H oleh anggota Tim Unifikasi Kalender Hijriah Kemenag, Cecep Nurwendaya.
Setelah Magrib, sidang Isbat dipimpin Menteri Agama, diawali dengan mendengarkan laporan data hisab dan hasil rukyatul hilal.