Melansir dari Tribun Timur, jenazah Saphira Indah dimakamkan di TPU Bakti Dharma, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Kamis (31/1/2019).
Berdasarkan keterangan suaminya, Ai Rico Hidros yang dikutip dari Kompas.com, jenazan Shapira Indah memang dimakamkan bersama sang jabang bayi.
Hal itu dikarenakan Saphira Indah sangat mengidam-idamkan memiliki buah hati semasa hidupnya.
“Dia pengin banget (punya anak), karena sudah tiga tahun kosong, kan (belum hamil),” terang Rico.
Rico juga membeberkan penyebab sang istri meninggal dunia, yakni karena menderita masalah pernapasan di paru-paru.
Hal itu diketahui setelah Saphira mendadak mengeluh sesak napas dan meriang.
Setelah lima hari dirawat di rumah sakit, Saphira Indah mengalami kritis.
“Sebenernya nggak ada sakit yang gimana. Cuma sesak napas biasa doang. Tapi selama lima hari, hari ke lima fatal. Jadi ada masalah pernapasan di paru-paru,” terang Rico.
Rico pun mengaku tak menyangka jika istrinya akan dipanggil Tuhan secepat itu.