Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Nathalie Holscher Sudah Pulang ke Rumah Sule Tapi Jarang Terlihat Menghabiskan Waktu Bersama Bahkan Tak Sahur, Sang Komedian: 'Udah Enggak Apa-apa'

Rachel Anastasia - Minggu, 02 Mei 2021 | 11:41
Nathalie Holscher dan Sule
Instagram/@nathalieholscher

Nathalie Holscher dan Sule

GridHITS.id - Nathalie Holscher sudah pulang ke rumah Sule, namun masih jarang terlihat bersama.

Meskipun Nathalie Holscher sudah pulang ke rumah Sule, ia justru tampak jarang terlihat sahur bersama.

Seperti diketahui, beberapa waktu lalu prahara rumah tangga Nathalie Holcher dan Sule sempat jadi sorotan.

Pasalnya mantan DJ cantik ini sempat keluar dari rumah sang komedian selama beberapa hari kemarin.

Bahkan sudah sampai ada huru-hara bahwa keduanya akan menempuh jalur perceraian dalam waktu dekat.

Namun itu tak terbukti, kini Nathalie Holscher kembali ke Istana Tambun akan tetapi kehadirannya kerap dipertanyakan.

Baca Juga: Nathalie Holscher Adukan Sikap Anak Tirinya Pada Sang Suami, Putri Delina Langsung Dapat teguran Keras dari Sule: 'Jangan Gitu'

Momen ini terekam dalam video bertajuk "AYOK SAHUR YOK" yang tayang di kanal YouTube SULE FAMILY.

Awalnya terlihat Sule yang kerap membangunkan orang di rumahnya untuk sahur sebelum berpuasa.

Pada momen itulah Nathalie Holscher tidak terlihat, sehingga Sule memberikan klarifikasi soal sang istri."Bundanya masih tidur," ujar Sule pada penonton livenya."Masih enggak boleh puasa," ucap Ferdi, anak Sule yang paling sering terlihat bersama bunda."Masih enggak boleh puasa katanya, enggak tahu lagi lemes terus. Udah enggak apa-apa lah," jawab Sule dengan santai.

Sontak Sule yang sedang mempersiapkan sahur pun kembali menjawab pertanyaan para penontonnya.

Source :YouTube

Editor : Hits

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x