Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Webinar Kenangan, Kopi Kenangan Kenalkan Light Coffee Series yang Aman Bagi Lambung, Bisa Diminum Saat Berbuka

Saeful Imam - Rabu, 21 April 2021 | 21:32
Ilustrasi air kopi bubuk
Photo by Julia Sakelli from Pexels

Ilustrasi air kopi bubuk

GridHITS.id - Kopi kenangan, gerai kopi ini cukup dikenal, terutama di perkotaan.

Gerainya cukup banyak, yang tersedia di berbagai tempat, mulai mal, pusat perbelanjaan, bahkan ruko-ruko kecil.

Rasanya memang khas dengan variasi minuman kopi yang cukup banyak, hingga memanjakan para pecinta kopi.

Kali ini Kopi Kenanganberkolaborasi dengan 4th ranked World Barista Championsip 2019, Mikael Jasin, Light Coffee Series menggunakan bji kopi Bumi Banjarnegara yang diburu pecinta kopi dunia.

Nah, berbicara tentang kopi,Indonesia merupakan salah satu negara yang kaya akan varietas biji kopi dengan kualitas mendunia.

Baca Juga:Sering Dipandang Sebelah Mata, Sisa Ampas Kopi yang Sering Dibuang Justru Menyimpan Beragam Manfaat Tersembunyi Ini, Jangan sampai Kamu Kelewatan!

Ada banyak variasi dan jenis biji kopi yang ada di Indonesia tentu saja menjadi peluang bagi Kopi Kenangan, peritel minuman grab-and-go yang tengah berkembang pesat saat ini, untuk menghadirkan ragam olahan biji kopi lokal sesuai kebutuhan dan preferensi masyarakat.

Jika selama ini Kopi Kenangan menggunakan Kenangan Blend yang memiliki karakter lebih “strong”.

Momen Ramadan kali ini dipilih untuk memperkenalkan varian baru Light Coffee Series, yaitu kopi dari 100% biji kopi Arabica lokal dengan tingkat keasaman lebih rendah (low acid), serta kandungan kafein lebih kecil, yaitu sekitar 0,8% hingga 1,5% dari berat totalnya, sehingga tetap nyaman untuk dikonsumsi selama bulan Ramadan atau setelah berbuka puasa.

Meski memiliki karakter lebih ringan dengan kafein dan tingkat keasaman lebih rendah, olahan biji kopi Arabica tetap menghadirkan aroma yang kuat serta kaya akan rasa.

Memilih langsung biji kopi Arabica dari kekayaan lokal yaitu Bumi Banjarnegara, Kopi Kenangan menggandeng Mikael Jasin, 4th ranked World Barista Championsip 2019 yang juga merupakan 1st Indonesia Barista Champion untuk menjadi Head of Coffee Kopi Kenangan.

Kopi kenangan luncurkan kopoi rendah asam yang ramah bagi lambung

Kopi kenangan luncurkan kopoi rendah asam yang ramah bagi lambung

Biji kopi lokal Arabica asal Bumi Banjarnegara yang menjadi pilihan Kopi Kenangan dinobatkan sebagai biji kopi terbaik dalam Festival Kopi Nusantara 2017 dan berhasil masuk dalam jajaran biji kopi berkualitas dan diburu para penikmat kopi lokal maupun mancanegara.

“Kami menghadirkan Light Coffee Series sebagai pilihan untuk masyarakat yang menyukai kopi dengan tingkat keasaman dan kafein lebih rendah. Light Coffee Series merupakan salah satu bentuk customer-obsession Kopi Kenangan dalam memberikan yang terbaik kepada setiap pelanggan, karena kami menyadari bahwa setiap orang pasti memiliki preferensi masing-masing dalam memilih minuman dan makanan yang sesuai dengan selera mereka,” ujar James Prananto, Co-Founder & Chief of Business Development Kopi Kenangan.

Baca Juga:Manfaatnya Luar Biasa untuk Orang Dewasa, Tapi Bagi Anak-anak Kopi Justru Bisa Timbulkan Efek Fatal hingga Serangan Jantung!

Untuk mendukung peluncuran sekaligus memperkenalkan varian baru ini, Kopi Kenangan menggelar acara webinar Kelas Kenangan yang dilaksanakan pada hari ini (21/04).

Kegiatan Kelas Kenangan berupa talk show dengan membahas berbagai macam informasi mengenai kopi mulai dari cara memilih biji kopi yang baik sampai manfaat kopi berkualitas bagi kesehatan.

Baca Juga:Mulai Besok Coba Rutin Konsumsi Pisang Setelah Berolahraga Setiap Hari, Perubahan Luar Biasa Ini Akan Segera Terjadi

Selain itu, peserta Kelas Kenangan juga dapat menyaksikan demo pembuatan kopi menggunakan Light Coffee Series yang nyaman dikonsumsi di bulan Ramadan oleh Head of Coffee Kopi Kenangan, Mikael Jasin.

“Light Coffee Series berasal dari 100% biji kopi Arabica Bumi Banjarnegara yang memang memiliki tingkat keasaman dan kandungan kafein lebih rendah dibanding biji kopi lain. Lewat hadirnya Light Coffee Series dari Kopi Kenangan, kami berharap lebih banyak orang dapat merasakan kopi berkualitas yang telah melewati tahap kurasi, proses pemilihan dan pembuatan yang terbaik sehingga menghasilkan kopi yang kaya rasa,” ungkap Mikael Jasin, Head of Coffee Kopi Kenangan.

Editor : Hits

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x