Blitar, Jatim 100 km tenggara Kota Blitar,
Jatim 190 km barat daya
Surabaya, Jatim 700 km tenggara Jakarta, Indonesia.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Kompas.com, gempa juga dirasakan di sejumlah wilayah, yakni Sidoarjo, Pacitan, Wonogiri, Trenggalek, Kediri, Surabaya, hingga Yogyakarta.
Gempa yang terjadi tidak berpotensi tsunami.Informasi mengenai gempa juga dibagikan oleh akun resmi @infobmkg.
Sejumlah netizen di media sosial juga membicarakan mengenai terjadinya gempa.
Bahkan, topik “Gempa” telah dibicarakan lebih dari 85.700 kali.
Beragam komentar muncul terkait hal tersebut: “Kirain aku ngantuk, ternyata gempa,” tulis akun @vantennie.
“Lokasi sby nih, ada gempa kecil," tulis akun @awnuible.
Salah satu penampakan gempa adalah seperti yang terlihat dari video yang dishare warganet, terlihat atap bangunan berjatuhan yang sempat membuat kepanikan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Gempa Magnitudo 6,7 Guncang Malang, Berikut Wilayah yang Ikut Merasakan