Follow Us

Sangat Berbahaya Jika Diabaikan, Beberapa Tips Memilih Makanan Ini Bisa Kita Lakukan Agar dapat Terhindar dari Stroke yang Mematikan

Averus Al Kautsar - Rabu, 13 Januari 2021 | 08:00
Ilustrasi Makanan Sehat
Freepik

Ilustrasi Makanan Sehat

Sangat Berbahaya Jika Diabaikan, Beberapa Tips Memilih Makanan Ini Bisa Kita Lakukan Agar dapat Terhindar dari Stroke yang Mematikan

GridHITS.id - Stroke adalah salah satu penyakit yang berbahaya bahkan dapat menyebabkan kematian.

Stroke merupakan suatu kondisi di mana pasokan darah menuju otak terganggu atau berkurang karena adanya penyumbatan atau pecahnya pembuluh darah.

Stroke merupakan kondisi yang berbahaya dan perlu ditangani oleh dokter secepatnya, karena sel dalam otak bisa mati hanya dalam hitungan menit.

Baca Juga: Kariernya Meredup Usai Digerogoti Penyakit Stroke, Mat Solar Bajaj Bajuri Justru Baru Saja Dikabarkan Apes Jadi Korban Penggelapan Uang, Begini Faktanya

Salah satu faktor terpenting yang berkaitan dengan penyakit ini tentu saja adalah dari beragam makanan yang kita konsumsi.

Untuk lebih memahami, berikut ini beragam asupan yang perlu dipahami agar kita dapat terhindar dari penyakit stroke.

1. Hindari Makanan Berkolesterol Tinggi

Kurangi konsumsi daging merah, mentega, atau goreng-gorengan yang dapat meningkatkan risiko stroke pada tubuh.

Jika kamu suka daging, konsumsilah daging putih yang lebih baik daripada daging merah dengan cara yang tepat.

Misalnya saat konsumsi daging ayam, pilihlah daging ayam tanpa kulit karena kulit juga mengandung tinggi kolesterol.

Source : Kompas.com

Editor : Hits

Baca Lainnya

Latest