Patut Dicoba, Menambahkan Bahan Ini Saat Memasak Nasi Putih Terbukti Bisa Turunkan Kalori hingga 60 Persen
GridHITS.id - Siapa sangka jika menambahkan bahan ini saat memasak nasi putih terbukti bisa turunkan kalori hingga 60 persen.
Ya, seperti kita ketahui bersama jika nasi putih menjadi makanan pokok untuk kebanyakan orang Asia.
Terlebih, di Indoneisa sendiri tidak akan dianggap sebagai makan besar jika tidak menggunakan nasi putih.
Memang kandungannya dibanding dengan nasi merah, terbukti jika nutrisi nasi putih jauh lebih sedikit.
Ditambah, nasi putih matang memiliki sekitar 200 kalori yang sebagian besar berasal dari pati dalam makanan.
Namun, para ilmuwan berhasil menemukan cara agar nutrisi dari beras putih dapat lebih baik dengan cara lain.
Konsumsi nasi putih memiliki nutrisi yang lebih sedikit daripada beras merah, telah dikaitkan dengan risiko diabetes.
Sebuah studi Harvard University yang diterbitkan dalam British Medical Journal menyimpulkan bahwa risiko ini terjadi terutama di negara-negara Asia.