Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Beredar Video Daun Kelor Bisa Hilangkan Racun Seketika, Dokter Buka Suara Soal Kebenarannya: Tidak Ada Hubungannya

Safira Dita - Kamis, 25 Juni 2020 | 12:00
Beredar Video Daun Kelor Bisa Hilangkan Racun Seketika, Dokter Buka Suara
freepik

Beredar Video Daun Kelor Bisa Hilangkan Racun Seketika, Dokter Buka Suara

Hingga kini, unggahan tersebut telah direspons sebanyak 102 kali dan telah dibagikan sebanyak 22 kali oleh pengguna Facebook lainnya.

Dilansir dari Kompas.com, ketua Departemen Farmakologi dan Terapi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI), dr Wawaimuli Arozal mengungkapkan bahwa informasi yang ada dalam video itu salah.

Tanaman kelor dijadikan sebagai solusi untuk mengendalikan stunting, namun berbahaya untuk dikonsumsi wanita hamil.

Tanaman kelor dijadikan sebagai solusi untuk mengendalikan stunting, namun berbahaya untuk dikonsumsi wanita hamil.

Terkait anggapan bahwa bihun yang disebut mengandung racun dan dapat berubah warna dengan obat merah juga dinilai keliru.

Baca Juga: Tak Cuma Berkhasiat Lewat Masakan, Daun Pepaya Bisa Dibuat Jus dengan Manfaat Luar Biasa: Bikin Awet Muda hingga Kurangi Risiko Kanker

Baca Juga: Digadang-gadang Ampuh Obati Virus Corona, Berikut Sederet Khasiat Daun Laban yang Kini Ramai Diburu Warga

"Informasi tersebut menyesatkan, obat merah itu mengandung iodium, kemudian bila ditambah amylum atau karbohidrat yang berasal dari bihun tadi menyebabkan warna keunguan," ujar Wawaimuli saat dihubungi Kompas.com, Rabu (24/6/2020).

Menurutnya, perubahan warna itu terjadi karena adanya reaksi kimia yang wajar, bukan karena bihun yang mengandung racun atau toksin.

"Daun kelor sendiri banyak mengandung zat gizi, vitamin, protein, dan juga zat besi. Tapi tidak ada hubungannya dengan mentralisir racun," lanjut dia.

Wawaimuli mengatakan, saat ini sudah banyak daun kelor dalam bentuk sediaan bubuk atau ekstrak dari daun yang dikeringkan dan dibuat dalam bentuk kapsul dan lainnya.

Terkait manfaat, ia menjelaskan bahwa daun kelor memiliki efek antioksidan, menurunkan lemak darah, anti peradangan dan lainnya.

"Penelitian mengenai daun kelor atau Moringa oliefera banyak mengenai efek antioksidan, menurunkan lemak darah, anti peradangan, anti-hipertensi dan berbagai penyakit kronik.

Source :Kompas.com

Editor : Hits

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x