Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Cinta Bersemi di Tengah Pandemi, Dua Perawat di Wuhan Terlibat Cinlok dan Menikah Usai 10 Hari Rawat Pasien Bersama

Hanifa Qurrota A'yun - Minggu, 14 Juni 2020 | 13:32
Ilustrasi menikah
PIxabay

Ilustrasi menikah

Cinta Bersemi di Tengah Wabah Corona, Dua Perawat di Wuhan Ini Terlibat CinlokSetelah 10 Hari Mewat Pasien BersamaHingga Akhirnya Menikah

GridHits.id - Sebuah pernikahan spesial diselenggarakan di Zhenjiang, bagian timur China tepatnya di Provinsi Jiangsu pada 28 Mei kemarin.

Dilansir People's Daily of China, kedua mempelai pernikahan itu bertemu dan dan saling jatuh cinta ketika mereka berada di garda depan perlawanan terhadap virus corona sebagai tenaga medis di Wuhan.

Xie Nianye (26) seorang perawat di Rumah Sakit Tradisioal China dan Pengobatan Barat Zhenjiang berjumpa dengan Zhang Hongtao yang juga bekerja sebagai perawat di Zhenjiang.

Baca Juga: Perjuangan Perawat Pengurus Pasien Covid-19 yang Jarang Diketahui Banyak Orang, Ngaku Harus Engap-engapan karena Ini

Baca Juga: Geram Lantaran Jadi Otak penolakan Jenazah Perawat yang Terinfeksi Corona, Warga Setempat Lakukan Hal Ini Pada Ketua RT Sewakul

Keduanya berjumpa di dalam bus menuju Wuhan pada 9 Februari.

Dalam 38 hari peperangan mereka melawan Covid-19, mereka saling membantu, saling menyemangati dan saling merawat satu sama lain melewati hari yang berat.

Setelah bekerja bersama melawan virus corona, dua insan itu menyadari bahwa mereka saling jatuh hati dan ingin untuk menikmati hidup bersama.

"Dia wanita yang aktif dan kami ngobrol banyak hal selama perjalanan ke bandara. Saya tertarik akan kepribadiannya," ujar Zhang ketika menceritakan bagaimana pertemuan mereka terjadi.

Setelah tiba di Wuhan, mereka hanya bisa berjumpa di pelatihan, ketika mengambil pasokan medis, dan ketika pergantian jam kerja.

Source :Kompas.com

Editor : Hits

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x