Follow Us

Pelanggan PLN 1300 VA Juga Dapat, Berikut Daftar Berkas yang Diperlukan Agar Dapat Diskon Listrik

Rachel Anastasia Agustina - Senin, 04 Mei 2020 | 14:00
Ilustrasi listrik.
Freepik/welcomia

Ilustrasi listrik.

Pelanggan PLN 1300 VA Juga Dapat, Berikut Daftar Berkas yang Diperlukan Agar Dapat Diskon Listrik

Nakita.id - Kabar baik kembali berhembus untuk masyarakat terkait pembayaran listrik di tengah wabah covid-19 ini.

Seperti diketahui beberapa waktu lalu ada kebijakan listrik gratis untuk pelanggan PLN 450 VA dan diskon 50 persen untuk pelanggan 900 VA bersubsidi.

Tentunya semua kebijakan baru itu dilakukan untuk membantu masyarakat yang terdampak virus corona.

Baca Juga: Jangan Sampai Salah! Dapatkan Token Listrik Gratis Bulan Mei, Begini Cara Klaim yang Benar Via Whatsapp dan Situs PLN

Baca Juga: Bak Angin Surga di Tengah Pandemi Covid-19, Setelah Ringankan Biaya Listrik, Kini Pemerintah Ringankan Iuran BPJS

Nah, kali ini fasilitas serupa menyasar pelanggan listrik 1.300 VA dan 900 VA nonsubsidi meski ada syarat yang berlaku.

Berbeda dengan pelanggan PLN 450 VA yang mendapat gratis, pelanggan listrik 1.300 VA dan 900 VA akan dapat diskon mulai Jumat (1/5/2020).

Cara Daftar

Diskon listrik yang digagas Yayasan Cinta Anak Bangsa (YCAB) dan PT PLN (Persero) berlaku mulai 1 Mei 2020.

Pelanggan bisa mengunjungi laman www.lightup.id untuk mendaftar.

YCAB dan PT PLN sedang menggalang donasi untuk diberikan kepada pelanggan listrik 1.300 VA dan 900 VA yang terdampak virus corona atau Corona-19.

Source : nakita.id

Editor : Safira Dita

Baca Lainnya

Latest