GridHITS.id -Covid-19 atau yang lebih dikenal sebagai virus corona ini sedang menjadi permasalahan dunia.
Banyak negara yang akhirnya memilih untuk mengisolasi negaranya karena virus corona yang sudah menjadi pandemi.
Diketahui, virus corona ini datang dari hewan kelelawar dari sebuah pasar di Wuhan, Cina.
Awalnya Indonesia merupakan salah satu negara yang tak terjangkit virus tersebut.
Namun, pada awal Februari lalu, pemerintah mengumumkan ada 2 pasien yang sudah positif Covid-19.
Kini, keadaan pasien tersebut sudah sembuh total dari virus corona dan sudah dipulangkan ke rumah mereka.
Pemerintah kini sedang megupayakan hal yang terbaik bagi masyarakat agar tak terjangkit virus corona, salah satunya adalah social distancing.
Apa itu social distancing?
Seperti yang diwartakan Nakita.id,social distancingadalah menghindari keramaian atau orang yang sedang sakit, atau dilakukan oleh pemerintah dan otoritas dengan memberlakukan kebijakan untuk tidak ke kantor dan berkerumun.