Follow Us

Disukai karena Mujarab Sembuhkan Masuk Angin, Kerokan Ternyata Dapat Memicu Stroke, Hati-hati!

Gabriela Stefani - Minggu, 01 Maret 2020 | 13:54
Datangi Pijat Tradisional untuk Menghilangkan Lelah dengan Kerokan, Pria ini Malah Alami Stroke!
Kolase: Tribun Bali dan Pixabay

Datangi Pijat Tradisional untuk Menghilangkan Lelah dengan Kerokan, Pria ini Malah Alami Stroke!

Apabila Moms dan Dads tidak bisa lepas dari kerokan, pastikan hanya mengerok daerah punggung.

"Kalau mau dikerok yang masih ada manfaatnya yaitu daerah punggung karena banyak pengbuluh darah yang mengalir," ujar dr. Boy Abidin Sp.OG(K) dalam tayangan yang sama.

Baca Juga: Dibully karena Lakukan Aborsi Bayinya yang Punya Kelainan Jantung, Gilang Dirga Sedih Sekaligus Geram

Baca Juga: Mobilnya Hampir Tabrak Truk, Ria Ricis Semakin Ngeri Mendengar Penuturan Supir tentang Angkernya Jalan itu!

Pastikan juga menghindari kerokan pada area leher karena memiliki banyak pembuluh darah dan tulang rawan.

Alih-alih ingin sembuh dari masuk angin, kerokan di leher dapat berisiko sebabkan stroke.

"Kalau dikerok jangan mau di daerah leher karena banyak pembuluh darah dan tulang rawan. Faktor risiko malah jadi stroke," ujar dr. Boy Abidin dan dr. Aditya Pratama.

Ancaman ini bukan gertak sambal. Seorang lelaki di Cina pernah mengalami stroke usai mendapatkan layanan kerokan.

Tak hanya itu, hindari juga mengerok di sepanjang tulang punggung karena juga mengandung banyak pembuluh darah.

"Jangan di tulang punggung karena 'kabel'nya nanti rusak," ungkap dr. Boy.

Selain itu, mengerok hingga berwarna ungu atau hitam bukanlah tanda banyak angin yang keluar ya.

Melainkan tanda bahwa semakin dalamnya pembuluh darah yang pecah akibat kerokan tersebut.

Source : YouTube

Editor : Hits

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular