Coba Diet Ala Ivan Gunawan, Sukses Turun Berat Badan Puluhan Kilo

Minggu, 16 Oktober 2022 | 08:00
instagram.com/ivan_gunawan/

Simak diet ala Ivan Gunawan yang bisa kamu coba sekarang

GridHITS.id - Akhir-akhir ini viral diet ala Ivan Gunawan.

Di mana diet ala Ivan Gunawan ini sukses turunkan berat badan hingga puluhan kilo.

Siapa yang tak tertarik dengan diet ala Ivan Gunawan ini mengingat hasilnya yang luar biasa?

Sosok Ivan Gunawan sendiri dikenal sebagai pribadi yang terbuka.

Ia tak segan mengungkap seperti apa proses diet yang dilakoni.

Padahal dulu Igun punya berat badan yang mencapai 100 kg.

Selain keinginan sendiri, Igun juga sempat mendapat tantangan dari Deddy Corbuzier.

Ia meminta agar Ivan Gunawan menurunkan berat badannya hingga 20 kg dalam kurun waktu tiga bulan.

Tapi siapa sangka jika tantangan Deddy Corbuzier tersebut bisa ia selesaikan dalam waktu 1,5 bulan saja.

Desainer kondang itu berhasil menurunkan berat badannya hingga 25 kg.

Keberhasilan Ivan Gunawan memangkas berat badannya tentu saja sangat membanggakan.

Baca Juga: Kulit Kinclong di Usia 40 Tahun, Diet Ala Wulan Guritno Ternyata Hanya Perlu Jauhi Makanan Sejuta Umat Ini

Simak seperti apa diet ala Ivan Gunawan yang ia lakoni berikut ini.

- Konsultasi pada dokter

Melakukan konsultasi pada dokter jadi salah satu kunci keberhasilan diet.

Sebab kondisi tubuh seseorang sangat berbeda-beda, ada baiknya tidak asal melakukan diet.

- Menghindari makanan cepat saji

Makanan cepat saji salah satu yang wajib dihindari.

Ivan Gunawan pun menerapkan cara ini agar diet yang ia lakoni lancar.

Ivan Gunawan tidak saja mengubah pola makannya menjadi lebih sehat juga memilih mengonsumsi makanan rumahan.

- Memilih minyak goreng yang aman

Pemilihan minyak goreng rupanya juga menjadi fokus Ivan Gunawan.

Ia memilih minyak jagung sebagai solusi utamanya.

Baca Juga: Simple! Menu Diet Sehat 30 Hari yang Wajib Kamu Coba Sekarang

Minyak jagung memiliki kandungan asam lemak jenuh yang lebih rendah dibandingkan dengan minyak kelapa sawit.

Kandungan asam oleat, asam linoleat, dan asam lemak tak jenuh tunggal pada minyak jagung memang menyehatkan.

- Mengganti nasi putih menjadi nasi merah

Diet ala Ivan Gunawan selanjutnya mengonsumsi nasi merah sebagai menu pokok.

Nasi merah menjadi menu andalan yang menggantikan nasi putih.

Diketahui nasi merah memiliki kandungan antioksidan yang baik untuk tubuh.

Gizi pada nasi merah bahkan lebih banyak daripada nasi putih pada umumnya.

- Menghindari olahan berbahan tepung

Tak aneh lagi jika banyak makanan yang berbahan tepung menarik untuk dicicipi.

Tapi jangan sampai makanan olahan berbahan dasar tepung ini justru menggagalkan dietmu.

Saat diet kamu wajib menghindari makanan bertepung.

Baca Juga: Diet Ala Ivan Gunawan, Ganti Nasi Putih dengan Menu Spesial Ini

Ivan Gunawan juga menerapkan cara tersebut untuk memangkas berat badannya.

Bahkan untuk kesehatan juga sangat berisiko buruk jika terlalu banyak makan tepung.

Olahan berbahan dasar tepung dapat mengakibatkan obesitas, diabetes, hingga penyakit jantung.

Rupanya seperti itu diet ala Ivan Gunawan yang mampu pangkas berat badan secara drastis.

Baca Juga: Susu Rendah Kalori untuk Diet, Produk Alternatif Pangkas Berat Badan

Editor : Saeful Imam

Baca Lainnya