Segudang Manfaat Jahe Merah Madu, Ternyata untuk Mencegah Kanker Ini

Sabtu, 02 Oktober 2021 | 16:00
Freepik/gpointstudio

Ilustrasi manfaat jahe merah madu

GridHITS.id - Berbagai manfaat jahe merah madu ini sayang untuk dilewatkan.Seperti diketahui, jahe sudah lama dijadikan obat tradisional.Sejak zaman dulu, jahe sudah dianggap sebagai obat alami berbagai penyakit.Seperti batuk, radang tenggorokan, hingga ke masalah lambung.Sehingga tak heran masih banyak yang mengandalkan jahe untuk pengobatan.Selain itu, ada juga yang menambahkan madu untuk diminum bersama air rebusan jahe.Bukan hanya untuk menambah rasa, melainkan menambah manfaat juga.Sebab madu memiliki anti-inflamasi yang bisa melawan peradangan.Sehingga menambahkan madu ke air rebusan jahe bisa dibilang memberi manfaat.Lalu apa saja yang bisa kita dapatkan dari rutin minum air rebusan jahe merah madu ini?

Baca Juga: Resep Wedang Jahe Ala Angkringan yang Dijamin Enak, Rasakan Manfaatnya

Melansir dari drhealthbenefits.com, inilah manfaat jahe merah madu untuk tubuh.1. Menurunkan berat badanJahe merah dan madu memiliki senyawa yang baik untuk menurunkan berat badan.Kehangatan dari jahe juga bisa memberikan efek kenyang pada perut sehingga mencegah makan berlebihan.Kalori pada air rebusan jahe juga bisa dibilang sangat kecil.Sehingga tak perlu takut untuk mengonsumsinya setiap hari agar berat badan turun.2. Jantung sehatJahe merah juga dapat membuat jantung kita lebih sehat dari biasanya.Ya, air rebusan jahe merah dan madu bisa menurunkan kadar kolestrol dan trigliserida di tubuh.Sebab kadar kolestrol dan trigliserida yang tinggi bisa membahayakan kesehatan jantung.

Baca Juga: Mitos Atau Fakta Jahe Bisa Menghambat Kehamilan? Begini Penjelasannya

3. Mengatasi mabuk perjalananJahe merah memiliki sifat anti mual, oleh karena itu bisa mengatasi mual saat perjalanan jauh.Kita pasti sudah tak asing lagi dengan 'penyakit' perjalanan jauh.Seperti masuk angin, perut kembung, sampai ke mual dan muntah.Namun Anda tak perlu khawatir, sebab air rebusan jahe merah dan madu bisa mengatasinya.Air rebusan ini juga bisa membuat perut jadi lebih nyaman dan tak mudah masuk angin.4. Mengatasi masalah pencernaanKandungan kimia yang melimpah pada jahe merah juga berfungsi untuk mengatasi masalah pencernaan.Maka dari itu orang zaman dahulu selalu menggunakan jahe merah untuk masalah pencernaan.5. Meredakan morning sickness

Baca Juga: Pantas Bikin Ketagihan, Khasiat Jahe Merah Rupanya Sebagus Ini

Morning sickness biasanya akan dialami oleh ibu hamil trimester awal.Maka dari itu ini adalah hal yang sangat wajar karena ada perubahan hormonal di tubuh.Meski merupakan masalah umum, namun morning sickness ini menyebabkan ketidaknyamanan.Maka dari itu air rebusan jahe merah dan madu bisa membantu mengatasinya.Namun tetap tanyakan pada dokter batas aman ibu hamil mengonsumsi jahe.

6. Mencegah kanker ususJahe merah memiliki kandungan yang bermanfaat untuk kesehatan usus.Dalam sebuah penelitian yang dilakukan di Amerika, jahe sangat baik untuk pencernaan.Sehingga dengan pencernaan yang sehat maka kita akan terhindar dari kanker usus besar.

Nah itu dia berbagai manfaat jahe merah madu.

Baca Juga: Semudah Ini Cara Membuat Wedang Jahe Merah yang Kaya Manfaat

Editor : Rachel Anastasia Agustina

Sumber : drhealthbenefits.com

Baca Lainnya