Cocok Jadi Menu Berbuka Puasa, Ini Dia Cara Membuat dan Manfaat Air Nabeez atau Air Rendaman Kurma yang Sayang untuk Dilewatkan, Baik untuk Membuang Racun Tubuh!

Senin, 19 April 2021 | 17:14
freepik.com

Cara membuat dan manfaat air nabeez (air rendaman kurma) yang baik untuk tubuh.

GridHITS.id -Cocok untuk berbuka puasa, ketahui cara membuat dan manfaat air nabeez.

Berikut ini adalahcara membuat dan manfaat air nabeez atau yang lebih dikenal dengan istilah infused water kurma.

Disebut sebagai minuman kesukaan Rasulullah SAW, ketahuicara membuat dan manfaat air nabeez.

Baca Juga: Nyesel Banget Baru Tahu Manfaat Air Rendaman Kurma Sekarang, Ada Segudang Khasiat yang Rugi Kamu Lewatkan!

Waktu berbuka adalah momen yang ditunggu-tunggu setelah seharian menahan lapar dan haus.

Seperti yang diketahui, memakan kurma dengan jumlah ganjil saat berbuka puasa adalah salah satu sunnah Rasulullah SAW.

Jika anda menginginkan sesuatu yang berbeda, ternyata ada cara lain lo untuk menikmati enaknya kurma.

Caranya dengan merubah kurma menjadi air nabeez.

Inilah diacara membuat dan manfaat air nabeez yang ternyata begitu baik untuk tubuh.

Air nabeez merupakan air rendaman (infused water) dari kurma atau juga kismis.

Seperti namanya, cara membuatnya pun memang sesederhana merendam kurma.

Baca Juga: Resep Rahasia Chef Terkemuka, Begini Cara Membuat dan Manfaat Susu Kurma Bagi Kesehatan Jantung hingga Tulang

Cara Membuat Air Nabeez

Cara membuatnya mudah, anda hanya perlu menyiapkan air matang dan juga buah kurma yang sudah dibersihkan bijinya.

Lebih baik jumlah kurma yang digunakan untuk membuat air nabeez berjumlah ganjil agar sesuai dengan sunnah.

Pertama-tama masukkan air matang dalam wadah minum.

Setelah itu masukkan kurma yang sudah dipersiapkan ke dalam wadah minum tersebut lalu tutup dengan rapat.

Jika anda suka, anda bisa menambahkan bahan-bahan lain seperti daun mint, madu, jahe, ataupun buah segar lainnya.

Setelah itu diamkan air nabeez selama 8-12 jam di suhu ruangan ataupun di dalam kulkas, sesuai dengan selera.

Setelah ditunggu, air nabeez sudah siap untuk dinikmati.

Manfaat Air Nabeez

Air nabeez atau air rendaman buah kurma ini memiliki segudang manfaat.

Baca Juga: Jangan Sampai Kelewatan Segudang Manfaat Air Rendaman Kurma yang Mungkin Anda Belum Tahu, Rutin Minum Setiap Hari dan Rasakan Perbedaannya!

Manfaat air nabeez diantaranya adalah membuang racun tubuh, mengatasi alergi, menurunkan kolesterol, hingga meningkatkan kinerja otak.

Itulah tadicara membuat dan manfaat air nabeez yang sayang untuk anda lewatkan.

Tag

Editor : Poetri Hanzani

Sumber Kompas.com, GridHits.ID