Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Benarkah Vaksin Astrazeneca Menawarkan Perlindungan Kuat Seumur Hidup dari Covid-19? Begini Penjelasannya

Ela Aprilia Putriningtyas - Minggu, 18 Juli 2021 | 13:00
Ilustrasi vaksin AstraZeneca
Pixabay/HakanGERMAN

Ilustrasi vaksin AstraZeneca

GridHITS.id - Vaksin Astazeneca disebut-sebut mampu melindungi dari Covid-19 seumur hidup.

Benarkah vaksin Astrazeneca terbukti ampuh memberikan perlindungan seperti apa yang ramai diperbincangkan?

Simak penjelasan berikut ini untuk mengetahui kebenarannya.

Bukti tersebut diungkap melalui penelitian oleh para ilmuwan di Universitas Oxford (Inggris) dan Rumah Sakit Cantonal (Swiss) belum lama ini.

Hasil penelitian itu kemudian diterbitkan dalam jurnal Nature.

Mereka mengatakan bahwa meningkatkan kemampuan perlindungan sel T adalah "fungsi utama" vaksin.

Mereka menggunakan teknologi vektor adenovirus seperti AstraZeneca dan Johnson & Johnson (J&J).

Para peneliti menemukan bahwa adenovirus dapat menyerang sel-sel jaringan berumur panjang, bertindak sebagai "kamp pelatihan" sel-T.

Baca Juga: Terjadi Lagi! Usai Dihebohkan Kasus Swab Antigen Bekas, Kota Medan Diguncang Skandal Jual Beli Vaksin Covid-19, Pelakunya Dua Oknum Dokter

Profesor Burkhard Ludewig, dari rumah sakit Cantonal di Swiss, mengatakan, "Sel T yang dihasilkan dari kamp pelatihan yang diproduksi vaksin memiliki kualitas yang sangat baik."

"Adenovirus telah berevolusi bersama manusia untuk waktu yang sangat lama, dan telah belajar banyak tentang sistem kekebalan manusia dalam prosesnya," kata Profesor Ludewig.

Source :Tribun Batam

Editor : Hits

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x