Follow Us

Orang-orang Ini Menghasilkan Jutaan Rupiah Per Bulan dengan Membagikan Konten Edukasi

Saeful Imam - Senin, 07 November 2022 | 11:30
Ilustrasi cara membuat channel YouTube baru untuk jadi konten kreator
Freepik/tirachardz

Ilustrasi cara membuat channel YouTube baru untuk jadi konten kreator

Banyak instruktur di Udemy yang menghasilkan pendapatan besar per tahun saat ini, dan koleksi kursus Udemy yang terdiri lebih dari 213.000 kursus dalam lebih dari 75 bahasa adalah salah satu yang paling dinamis, terkini, dan relevan di pasar.

Udemy memungkinkan pembelajar memberikan ulasan sehingga platform ini akanselalu menampilkan konten paling populer kepada penggunanya.

Widhi Muttaqien, salah satu instruktur Indonesia yang sukses di Udemy, memiliki passion untuk mengajar dan mengembangkan perangkat lunak.

Ia membuat kursus Udemy pertamanya pada tahun 2014.

Perlahan tapi pasti, siswa terus berdatangan dan mendaftar di kursusnya, dari hanya dua siswa baru menjadi lebih dari 45.000 siswa saat ini.

Pada bulan pertama, ia dapat menghasilkan sekitar Rp1,4 juta, lalu meningkat menjadi Rp2,3 juta di bulan kedua, Rp3,4 juta di bulan ketiga, dan terus meningkat secara konsisten hingga saat ini.

Widhi telah merilis 12 kursus di Udemy mengenai berbagai topik teknologi, mulai dari grafik komputer hingga Microsoft Excel.

Ia juga memanfaatkan promosi musiman Udemy untuk menarik lebih banyak pendaftar ke kursus yang ia buat.

Pada tahun 2021, ia memperoleh pendapatan total sekitar Rp1 miliar dari kursusnya yang ada di Udemy.

Baca Juga: Cara Membuat Channel YouTube Baru Semudah Ini, Ayo Berkarya!

“Berkat jumlah pengguna Udemy dan traffic web yang tinggi, saya tidak perlu terus-menerus menjalankan proses pemasaran dan penjualan untuk kursus-kursus saya.

Saya hanya perlu fokus membuat kursus yang berkualitas,” kata Widhi Muttaqien.

Editor : Hits

Baca Lainnya



>

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular