GridHITS.id -Google Find My Phone merupakan skema Google ketika ponsel penggunanya hilang.
Google Find My Phone sebenarnya sudah dijelaskan di situs Google Support.
Namun, berikut GridHITS.id persingkat terkait Google Find My Phone agar mudah dimengerti pengguna Android.
Pada dasarnya Find My Phone merupakan salah satu langkah bagi Android yang memastikan penggunanya dapat menemukan perangkat ketika hilang.
Google Find My Phone bagi pengguna Android bernama Find My Device.
Menurut Google Support, langkah awal ketika ponsel hilang adalah dengan mengamankannya terlebih dahulu.
Dengan begitu Google telah menyiapkan langkah-langkah untuk membantumengamankan perangkat Anda.
Langkah ini sangat perlu dilakukan, karena bila Anda tidak bisa mendapatkan perangkat kembali, setidaknya dapat melindungi informasi Anda.
Langkah penyelamatan data tersebut terdiri dari tiga langkah tepat.
Pertamacoba beberapa tindakan jarak jauh, seperti menelepon, mengunci, atau keluar dari perangkat Anda.
Kedua ubah kata sandi Akun Google Anda dan ubah kata sandi Anda yang tersimpan.
Baca Juga: Cara Melacak Lokasi Menggunakan Grabify, Canggih Banget Loh!