GridHITS.id -Dulu terkenal hingga bikin Presiden Soekarno ngefans, artis lawas ini justru alami nasib pilu di akhir hidupnya.
Dunia hiburan di masa lalu menjadi sebuah topik menarik tersendiri di kalangan masyarakat Indonesia.
Tak jauh beda dengan masa sekarang, kehidupan artis di masa lalu juga mengalami pasang surutnya.
Seperti yang dialami oleh artis cantik yang satu ini.
Dirinya sempat dikenal sebagai salah satu artis tercantik dan berbakat di Indonesia.
Bahkan bakatnya membuat Presiden RI pertama, Soekarno ikut kagum dan ngefans padanya.
Sosok artis tersebut hadir di dunia hiburan era 50-an.
Namanya adalahTitin Sumarni.
Namun malang tak dapat dihindari, dirinya malah mengalami keadaan sulit hingga susah makan di akhir karirnya, kok bisa?
Titin Sumarni dengan Parasnya yang Cantik
Dilansir dari Sripoku.com, sosok Titin Sumarni menjadi salah satu artis papan atas di Indonesia karena beberapa film yang ia perankan.