GridHITS.id - Sosok penyanyi cantik Gisella Anastasia atau Gisel kerap kali mencuri perhatian publik.
Apalagi setelah dirinya memutuskan bercerai dari aktor berbakat Gading Marten.
Padahal sebelumnya hubungan Gading dan Gisel terlihat baik-baik saja.
Tak jarang mereka terlihat mesra bahkan ramai diidolakan netizen.
Apalagi saat keduanya dikaruniai seorang putri bernama Gempi.
Namun sayang rumah tangga yang terkesan adem ayem mendadak justru kabarkan perceraian.
Setelah memutuskan bercerai, Gisel maupun Gading Marten bahkan sepakat untuk tidak lagi mengulik masa lalu mereka.
Kini keduanya terlihat hanya fokus pada Gempi saja.
Bahkan penyebab perceraian Gisel dan Gading Marten pun menjadi tanda tanya besar hingga saat ini.
Tapi siapa sangka jika selama membina rumah tangga dengan Gading Marten, Gisel rupanya pernah berselingkuh.
Hal itu baru terungkap pada 2020 kemarin saat heboh video syurnya dengan pria berinisial MYD tersebar.
Tak lagi ditutupi, Gisel mengakui jika dirinya membuat video dengan MYD alias Nobu di Medan pada 2017.
Gisel bahkan merekam aksinya dalam kondisi pengaruh alkohol.
Bermaksud menyimpan video untuk pribadi, mendadak tersebar video syurnya yang dilakukan oleh oknum nakal.
Imbasnya Gisel pun harus berurusan dengan hukum dan menjadi tersangka.
Terlepas dari itu semua, gagalnya rumah tangga Gisel di tahun 2019 membuat ibu satu anak tersebut tertampar ketika sang buah hati melayangkan pertanyaan untuknya.
Seperti dimuat Gridpop, Gisel yang merasa hancur bahkan tak bisa lagi berkata-kata dengan apa yang dilontarkan oleh Gempi saat video call bareng Gading.
Setelah keduanya resmi bercerai, Gempi rupanya sempat meminta pada orangtuanya untuk kembali tidur bertiga.
"Cuma tetap pada suatu titik anak itu nanya."
"Pas kemarin bapaknya syuting, itu dia nanya, 'Ayo ya udah papa nanti pulang syuting libur main ke sini ya, nanti kita bobo bareng ya'," kata Gempi.
Gempi yang belum paham dengan kondisi kedua orangguanya membuat Gisel terdiam mendengar permintaan sang anak.
"Ternyata dia tetap enggak ngerti. 'Bobo sama aku sama mama ya'."
"Bapaknya diam, aku juga diam, di video call diam semua," cerita Gisella sambil berurai air mata.
Ussy yang mendengar curhatan Gisel pun ikut menangis.
Akhirnya Gisel pun kembali memberikan penjelasan pada sang anak bahwa mereka sudah tidak bisa tidur bertiga lagi.
"Sebagai ibu, dengar anak ngomong begitu, hancur sekali hati aku," ucap Gisella Anastasia.
Sejak keduanya resmi bercerai Gisel dan Gading memang tinggal di tempat berbeda.