GridHITS.id -Nagita Slavina memang terkenal sebagai artis yang memiliki talenta luar biasa kebanggaan Rafathar dan Rayyanza Malik Ahmad.
Beberapa waktu lalu, perempuan yang akrab dipanggil Gigi itu membuat heboh dengan bagian bisnis barunya.
Tak hanya RANS Entertainment, tiba-tiba Nagita Slavina ditunjuk sebagai CEO baru sebuah perusahaan F&B Es Teh Indonesia.
Hal tersebut tentu saja membuat heboh lantaran semakin menjamurnya bisnis milik ibu dua orang anak tersebut.
Bahkan para karyawan perusahaan Es Teh Indonesia dengan bangga mengumumkan bila mereka kini seorang PNS alias pegawai Nagita Slavina.
Pencapaian yang luar biasa tersebut tentu saja mendapat apresiasi lebih dari banyak pihak termasuk rekan artis Nagita, Titi Kamal.
Dalam bincang-bincangnya bersama istri Raffi Ahmad dalam tayangan kanal YouTube pribadinya, Titi tak ragu berikan pujian pada Nagita.
"Gi, ini katanya terakhir jadi CEO? Gila, luar biasa ya, ada beach club, hotel, bola, jet pribadi," takjub Titi, dikutip dari YouTube Titi dan Tian, Minggu (31/7/2022) via Tribun Seleb.
Gigi mengaku bahwa semua pencapaiannya merupakan bagian dari proses yang dijalaninya.
"Semua itu kan berproses, itu sebenernya bagian dari proses aja," ungkap Gigi.
Dalam kesempatan tersebut, Gigi juga menegaskan bahwa CEO merupakan pekerjaan yang melelahkan.