Di depan kamera, Soimah terkenal selalu menampilkan citranya sebagai orang tajir melintir dan sombong bukan main.
Bahkan Soimah sering beranggapan jika dirinya merupakan seorang juragan yang ogah bersentuhan dengan kaum jelata.
Jika pertama menonton mungkin rasa sebal yang terlintas, tapi lama-lama semua bisa ikut tertawa dibuatnya.
Sebab kesombongan Soimah berpadu dengan citranya sebagai orang kampung. Paduan sempurna untuk menciptakan humor menggelikan.
Namun dibalik karakternya tersebut, ternyata Soimah memiliki sifat yang sangat sederhana.
Bahkan di kampung halamannya, di Pati namanya sangat diagungkan.
2. Eko Patrio
Ada satu jargon yang sangat menempel pada sosok Eko Patrio, yakni “Orang Terlanjur Kaya”.
Semasa masih bersama Akrie dan Parto,watak orang kaya yang sombong nya minta ampun jadi mainan rutin Eko.
Saat ketiganya berpisah jalan,sikap dan watak macam itu terus melekat dalam diri pengisi acara Pesbukers itu.
Meskipun dibalik itu Eko Patrio sangat baik dengan sesama.