Menanggapi hal ini, Krisna Mukti mengatakan gosip tersebut sudah muncul sejak dirinya masuk dunia entertainment kemudian saat dirinya sedang ada masalah.
"Kan dari awal saya enggak pernah bilang pacaran sama siapa, nikah sama siapa itu bisa jadi gosip."
"Makanya ada anggapan saya gay, tapi itu sudah gosip lama yang selalu diulang-ulang," ujar Krisna Mukti saat ditemui di Radio Dalam, Jakarta Selatan, tahun 2015 silam.
Meski dianggap Devi penyuka sejenis, Krisna sudah maafkan.
Krisna menjelaskan alasannya tak menyentuh Devi karena saat menikah Devi sudah hamil.
"Secara medis tidak boleh berhubungan, nah menjelang persalinan ada perubahan perangai."
"Dia suka bentak, tapi saya pikir itu hanya faktor kehamilan, tapi setelah itu masih tetap sama saja," kata Krisna.
Di lain pihak, Devi Nurmayanti memang mengakui bahwa dirinya telah hamil di luar nikah dengan lelaki lain sebelum dirinya menjadi istri artis peran dan anggota DPR, Krisna Mukti.
Pernikahan itu, menurut Devi, terjadi karena sebuah kesepakatan bersama kedua belah pihak.
"Kami jalanin dengan kesepakatan bersama. Jadi, tidak benar kata Krisna yang menyebut aku memohon meminta dan berteriak histeris agar dinikahi," kata Devi.
Devi mengatakan, dia sempat menolak untuk dinikahi Krisna yang disebut bersedia menolong untuk menjadi ayah dari anak yang dikandungnya.