Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

'Kulit Jadi Glowing Tapi Berisiko Kena Kanker!' Segera Cek, Daftar 18 Produk Kosmetik Berbahaya Terbaru dari BPOM

Saeful Imam - Senin, 28 Maret 2022 | 11:30
Salah pilih kosmetik bikin wajah berjerawat.
Pexels/Engin Akyurt

Salah pilih kosmetik bikin wajah berjerawat.

GridHITS.id - Jangan asal dan salah dalam memilih kosmetik.

Sekalipun yang mempromosikan adalah para selebriti, jangan sampai tergiur.

Sebab, boleh jadi kosmetik yang dibeli mengandung berbagai zat yang berbahaya.

Baru-baru ini, BPOM memberikan rilis daftar kosmetik berbahaya.

Segera cek, jangan-jangan kosmetik yang dimiliki adalah salah satunya.

Artinya, memilih kosmetika tidak boleh sembarangan.

Selain memperhatikan kualitas, perhatikan juga keamanan.

Asal tahu saja, tidak semua kosmetik yang beredar di pasaran aman untuk kulit.

Yang terbaru,Badan Pengawas Obat dan Makanan (Badan POM) menemukan ada sekitar18 item produk kosmetik kecantikan yang mengandung bahan-bahan berbahaya.Temuan ini sangat mengagekan karena beberapa kosmetik itu sudah beredar luas di pasaran.

Baca Juga:Cuma Pakai Baking Soda, Sepatu Bisa Kembali Bersih Seperti Baru Tanpa Perlu ke Laundry

Temuan ini merupakanhasil sampling dan pengujian Badan POM pada masa pandemi antara Juli 2020 hingga September 2021,yang dilakukan oleh 73 UPT Badan POM di seluruh Indonesia.

Deputi Bidang Pengawasan Obat Tradisional, Suplemen Kesehatan dan Kosmetik,Dra Reri Indriani, Apt MSi mengatakan, melakukan analisis dan pengujian sampling produk kosmetik menjadi bagian yang penting dalam menjaga kesehatan masyarakat.

Hal ini dikarenakan, meski bahan-bahan berbahaya untuk penggunaan kosmetik telah resmi dilarang oleh Badan POM, serta pengujian sampling produk kosmetik maupun obat-obatan sudah dilakukan setiap tahunnya, masih saja ditemukan berbagai produk yang mengandung bahan-bahan berbahaya di dalamnya.

Selama masa pandemi Covid-19 ini, kata Reri, beberapa produk kosmetik yang ditemukan mengandung bahan berbahaya adalah yang kerap digunakan untuk proteksi dari infeksi Covid-19.

Sehingga, biasanya produk yang paling banyak mengandung zat berbahaya itu adalah hand gel ataupun moisturizer.

"Dan kosmetik berupa hand gel, hand moisturizer yang digunakan oleh masyarakat secara umum dalam menerapkan protokol kesehatan," kata Reri dalam Konferensi Pers BPOM, Rabu (13/10/2021).

Seperti diketahui, hand moisturizer dan hand gel saat ini banyak digunakan masyarakat untuk membersihkan atau mensterilisasikan area permukaan tangan setelah menyentuh benda-benda asing- yang berisiko terpapar virus SARS-CoV-2 penyebab Covid-19, dan juga digunakan untuk menjaga kelembapan kulit di saat kita dianjurkan rutin mencuci tangan pakai sabun.

"Untuk produk kosmetik, temuan bahan berbahaya yang dilarang didominasi oleh Hidrokuinon dan pewarna dilarang, yaitu Merah K3 dan Merah K10," jelasnya.

Dampak buruk penggunaan bahan terlarang untuk kosmetik Penggunaan bahan-bahan berbahaya tersebut tentu berisiko menyebabkan masalah kesehatan.

Baca Juga:Niat Hati Redakan Nyeri Haid Usai Minum Air Rendaman Kembang Sepatu, Wanita Ini Kaget Berat Badannya Ikut Turun Drastis

Berikut penjelasannya.

1. Hidrokuinon Hidrokuinon (hydroquinone) adalah bahan pemutih.

Bahan ini mampu mengatasi berbagai masalah kulit akibat hiperpigementasi,yaitu munculnya bercak-bercak kulit dengan warna yang lebih gelap dibandingkan kulit di sekitarnya.

Akan tetapi,bahan hidrokuinon yang digunakan secara berlebihan pada kulit yang sensitif,atau kandungannya di atas konsentrasi 2 persen juga dapat memicu permasalahan kulit lainnya.

Di antaranya seperti berikut. - Menyebabkan kulit kering - Memicu iritasi kulit - Kulit menjadi merah - Seperti rasa terbakar - Ochronosis (kulit berwarna kehitaman, munculnya bentol kecil dan pigmen hitam kebiruan pada kulit)

2. Pewarna Merah K3 dan K10

Sementara itu, penggunaan pewarna Merah K3 dan K10 sangat berisiko menyebabkan kanker, karena bersifat karsinogenik. Selain itu, efek samping zat berbahaya pewaran Merah K10 dan K3 pada umumnya dapat menyebabkan beberapa masalah, seperti iritasi pada saluran pencernaan dan kerusakan hepar.

Risiko kerugian lainnya Total temuan kosmetik ilegal atau mengandung bahan kimia obat berbahaya ini ditemukan di 4.862 fasilitas produksi dan distribusi kosmetika, dan nilai keekonomiannya mencapai sebesar 42 miliar rupiah.

“Kepada produsen yang memproduksi dan importir yang memasukkan produk mengandung bahan berbahaya dan/atau ilegal ke wilayah Indonesia, diperintahkan untuk melakukan penarikan produk dari peredaran untuk dimusnahkan," ujarnya.

Baca Juga:Ayu Ting Ting Dibuat Takjub dengan Koleksi Tas dan Sepatu Sarwendah, Ruben Onsu: 'Lu Aja Banyak'

Apabila ditemukan indikasi pidana, makaakan dilakukan proses pro-justitia oleh Pegawai Penyidik Negeri Sipil (PPNS) Badan POM.

Oleh karena itu,masyarakat diminta jangan menggunakan produk kosmetik yang mengandung ketiga bahan berbahaya ini, dan bahan dilarang lainnya.

Untuk menghindari pemakaian produk-produk berbahaya, maka selalu ingat untuk melakukan Cek KLIK; Kemasan, Label, Izin edar dan Kedaluwarsa.

Pastikan kemasan dalam kondisi baik, baca informasi produk yang tertera pada labelnya, produk memiliki izin edar dari Badan POM, dan tidak melebihi masa kedaluwarsa.

Baca Juga:Tajir Melintir Dari Lahir, Rafathar Kenakan Sepatu yang Sama Dengan Anak Shahruk Khan, Harganya Bikin Melongo

Editor : Hits

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x