GridHITS.id - Siapa yang masih ingat dengan pendangdut Sefti Sanustika yang kini tak lagi terdengar kabarnya.
Nama Sefti kini bak tenggelam ke dasar laut usai sang suami terciduk pihak kepolisian.
Padahal sebelumnya rumah tangganya makmur dengan harta yang berlimpah.
Namun, pada akhirnya ia harus menelan pil pahit kehidupan karena perbuatan suaminya.
Ya, sang suami yang diketahui sebagai Ahmad Fathanah divonis 16 tahun penjara.
Vonis tersebut berlaku lantaran kasus korupsi import daging yang merugikan satu Indonesia.
Tak hanya berhenti di situ, suaminya Ahmad Fathanah juga melakukan aksi perselingkuhan dengan model, Vitalia Shesya.
Bahkan saking seriusnya, Fathanah sempat mengajak Vita untuk menikah siri namun ditolak.
Pahitnya, Sefti baru mengetahui hal tersebut saat persidangan kasus sang suami berlangsung.
Walaupun demikian, ia mengaku akan tetap setia kepada suaminya dan menunggu Fathanah bebas.
Sefti sempat mengaku dirinya akan kembali terjun ke dunia dangdut untuk menyambung hidup.
Namun usahanya kurang berhasil bahkan hingga kini namanya kurang didengar orang lain.
Hingga namanya kembali tersiar usai Sefti mengaku senang bila disiapkan bilik asmara untuknya dan Ahmad Fathanah.
Keinginan ini diungkapkan Sefti saat menjenguk Fathanah di Rutan KPK, Kamis (11/7/2013).
"Kalau disiapin, senang. Kangen juga kan sudah lima bulan (Fathanah ditahan)," kata Sefti, saat ditanya apakah dia pernah meminta disediakan bilik asmara.
Berbagai perubahan pasti terjadi dihidup Sefti usai ditinggal sang suami.
Walaupun demikian, perubahan paling nyata timbul di penampilannya yang kini berbeda.
Saat masih mendampingi suaminya karena kasus suap, ia mengenakan hijab.
Usai sang suami masuk bui, penampilannya berubah dengan melepas jilbab dan lebih glamor dibandingkan dulu.
Kendati demikian, Septy mengaku meski ia melepas jilbab bukan berarti harus pamer aurat.
"Ingat body aja lah, yang sopan-sopan saja pakainya," kata Sefti.
Terkait alasannya tersebut, Septy mengatakan kepada wartawan jika keputusannya melepas hijab bukan karena tuntutan pekerjaan sebagai penyanyi dangdut.
"Enggak ada tuntutan kerjaan, lagi mau cari ketenangan saja," kata Sefty waktu itu.
Selain itu, Sefty juga membantah keputusannya untuk membuka jilbabnya karena ingin terlihat seksi di atas panggung.
"Enggak, bukan karena itu," ujarnya saat diwawancara tiga tahun silam.
Walaupun demikian, kini tidak ada kabar terbaru lebih lanjut dari Seft Sanustika.
Ia juga diketahui tidak memiliki akun Instagram atau media sosial lain yang aktif seperti rekan sejawatnya.