Ia membagikan perjalanan dirinya mengahadapi penyakitnya itu dalam tayangan TikTok.
Dilansir via akun @rumpi_gossip, Syifa menjelaskan dirinya sering melakukan kegiatan berulang.
Salah satu kegiatan yang ia lakukan berulang adalah ibadah sholat yang ia lakukan berkali-kali.
Dari saat itu dokter memberikan vonis bila ia mengalami penyakit mental OCD.
"Iya pasti jadi cemas, jadi khawatir segala ya," ujar dokter yang menangani Syifa.
Syifa mengaku sudah mengalami kejadian tersebut sejak SD namun baru berani konsultasi pada psikolog usai ia berkuliah.
"Baru berani konsultasi karna dipikir ini masalah kurang iman aja, makanya ada suara-suara ancaman di kepala," tulis Syifa.
Usai berkonsultasi akhirnya, psikolog menyarankan Syifa untuk berobat ke psikiater.
Hingga akhirnya ia mendapatkan obat racikan yang mengharuskan Syifa untuk meminumnya tanpa terlewat.
Efek dari obat tersebut mengakibatkannya selalu tidur di mana pun usai meminumnya.