GridHITS.id - Kabar duka kali datang dari keluarga A6.
Keluarga kompak dan harmonis ini memberikan kabar Anang Hermansyah masuk rumah sakit.
Adalah Ashanty yang mengungkap kondisi suami yang lemah dan kondisinya sempat drop.
Akibatnya, semua anggota keluarga A6 yang terdiri dari Anang, Ashanty, Aurel, Azriel, Arsy, dan Arsya ini pun ikut sedih.
Apalagi, kondisi kesehatan Anang memang tidak stabil.
Beberapa waktu lalu, dia juga dikabarkan dilarikan ke rumah sakit dan terbaring lemah.
Berikut informasi lengkapnya.
Dalam tayangan YouTube The Hermansyah, (28/11) lalu diketahui Anang harus istirahat dari kesibukannya karena kondisinya yang menurun.
Ashanty yang harus bekerja pun diliputi kekhawatiran kala itu.
"Ingetin ya Sabtu, terus kalau misalnya hasil darahnya keluar, kemaren kan yang ginjalnya masih masalahkan walaupun udah diangkat itu kan udah dioperasi bulan-bulan lalu itu, jadi gak konsen seharian deh gue," terang Ashanty dalam YouTube The Hermansyah.
Anang memang sempat menjalani operasi pengangkatan batu ginjal tak lama berselang usai Ashanty menjalani pengobatan autoimun beberapa bulan lalu.