Nirina Zubir dan keluarga mengaku telah menadi korban mafia tanah dengan total kerugian yang diperkirakan hingga Rp17 miliar.
Ia melaporkan asisten rumah tangganya bernama Riri Khasmita ke Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan.
Setelah diusut, polisi menetapkan 5 tersangka soal kasus penggelapan aset tersebut yakni Riri dan tiga orang Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT).
Dilansir via TribunNewsMaker.com, Nirina Zubir mengatakan bahwa Riri Khasmita merupakan asisten almarhumah ibunya.
Bahkan ia telah bersama keluarga Zubir sejak tahun 2010.
Terkuat informasi selama dengan keluarga Zubir, ia mengawasi seluruh gerak gerik keluarga hingga kebiasaan yang sering dilakukan.
Perlakuan Riri dinilai begitu manis, hingga tak ada seorang pun yang mencurigai dirinya.
Hingga akhirnya pelaku berhasil mendoktrin dan mengelabui ibunda Nirina dan mempertanyakan soal sertifikat tanah yang hilang.
Namun setelah menjalankan intograsi, Riri akhirnya mengakui dia yang mengambil sertifikat tersebut.
"Sampai ujung-ujungnya dia bisa mengelabui ibu saya dan berfikir sertifikatnya ilang dan diakui melalui intograsi, dia yang mengambil sertifikat itu," kata Nirina Zubir.
Bak tak punya hati, setelah mendaptkan sertifikat tersebut, Riri Khasmita menjalani hidup mewah.
Nirina Zubir menyebutka, Riri sudah membeli mobil baru bahkan hingga jalan-jalan ke luar negeri.
Karena perlakuan hal tersebut, Nirina makin tak terima dan mengaku sakit hati.
Bahkan tak tanggung-tanggung ia membocorkan identitas Riri Khasmita.
"Dia beli mobil baru, jalan-jalan ke luar negeri, sekolahin adiknya ke luar negeri dari penjualan tanah dan segala bisnis dia," ujarnya.
Ia juga ikut membocorkan akun Instgaram Riri Khasmita yang kemudian jadi lahan bulian warganet.
Namun, akun Riri Khasmita diketahui sudah tidak aktif.
Dari unggahannya tersebut, ada satu foto keluarga Nirina Zubir yang diambil pada Juni 2016 lalu.
Dalam unggahannya tersebut bahkan nampak sosok Nirina Zubir pada tahun 2016 lalu.
Ia menuliskan keterangan "Buber sama keluarga nirina".
Kini unggahan tersebut, penuh dengan hujatan warganet.
Artikel ini sebelumnya telah tayang diTribunNewsMaker dengan judul"Bukan ART, Riri Khasmita Ternyata Asisten Ibu Nirina Zubir, Mata-matai Keluarga Sejak 2010, Licik!"