GridHITS.id -Kabar duka kembali hujani industri hiburan Tanah Air.
Baru saja dikabarkan, komedian Robu Antonius Setiawan atau Rony Dozer meninggal dunia, Kamis (11/11/2021).
Hal tersebut dibenarkan oleh sahabatnya yang sempat berhubungan di waktu terakhirnya, Rency Milano.
Dilansir melalui GridHype.ID, Rency Milano membenarkan kabar tersebut setelah dikonfirmasi melalui telepon.
"Iya benar (meninggal dunia)," ujar Rency.
Menurut postingan keluarga melalui Instagram pribadi Rony Dozer @dozersmile75, serangan jantung menjadi akibat meninggalnya.
Rency Milano juga menjelaskan dirinya masih sempat menelepon sang sahabat.
Kala itu suara sahabatnya itu telah tersenggal-senggal.
Rency yang khawatir menanyakan apakah ada orang lain di rumah Rony yang tengah bersamanya.
Namun sayang, saat itu Rony mengatakan dirinya sedang tak bersama siapapun.
Setelah perbincangan selesai, Rony Dozer mengaku pamit dari pembicaraanya.
"Gua istirahat dulu ya," kata Rency menirukan pembicarannya dengan Rony Dozer.
Setelah saat itu, Rency memiliki firasat tak enak hingga beberapa jam kemudian ia mendapat kabar sahabatnya telah tiada.
"Aku udah feeling kayaknya Rony parah deh sakitnya, makanya ada yang aneh," ujar Rency.
Sebelum meninggal dunia, Rony sempat mengeluh tidak enak badan karena kolesterolnya naik setelah menyantap nasi Padang.
Sebagai informasi, Rony adalah seorang komedian yang pernah bergabung dalam acara televisi Ekstravaganza.
Lahir pada 20 Agustus 1975, Rony Dozer meninggal dunia pada usia 46 tahun.
Para sahabat ikut mengenang kepergian Rony Dozer salah satunya Tora Sudiro.
Ia mengunggah potretnya bersama sang sahabat dan berterima kasih karena telah membantunya.
"Terima kasih sahabat, terima kasih sudah menjadi bagian dari cerita hidup gue sama Mieke, RIP Rony Dozer," tulis Tora Sudiro.
Pengamat film Yan Widjaya juga menuliskan kabar duka tersebut di akun Twitter-nya.
"RIP Rony Dozer," tulis Yan Widjaya.
Artikel ini sebelumnya telah tayang di GridHype.id dengan judul, "Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rojiun, Komedian Rony Dozer Meninggal Dunia, Tubuhnya Sempat Diserang 'Penyakit Misterius' hingga Dirawat di RS"