"Dulu waktu jadi artis abang juga pernah jadi ojol gitu. Itu kan bagian dari wirausaha, generasi muda harus kreatif," kata Kiwil seperti ditayangkan di kanal Youtube Indosiar.
Sebelum akhirnya memilih untuk tidak memberi nafkah, Kiwil mengaku jika dirinya dulu memberikan apa saja yang anak-anak dan istri mau.
"Dulu saja kasih kok, apa saja," kata Kiwil.
Berkilah dengan tujuan melatih mandiri, Rohimah juga yang akhirnya kelimpungan mencari uang.
Apalagi ia masih harus menyekolahkan anak-anaknya dan memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Memilih usaha warung makan rumahan, Rohimah mengaku harus menjual perhiasan untuk modal awal.
"Dengan bismillah mulailah saya usaha ini ya walaupun dananya kembang kempis saya usahakan dananya.
"Semuanya ini saya lakukan dengan kocek kantong saya sendiri, saya tidak mengemis-ngemis sama orang lain.
"Saya juga tidak minta-minta juga sama bang Kiwil walaupun bang Kiwil akan memberi," kata Rohimah.
Sampai nekat berjualan di depan rumah, Rohimah mengaku kondisi perekonomiannya benar-benar menipis.